Hasil leg 2 semifinal Piala AFF 2024, Thailand mengandaskan Filipina. (Sumber: Instagram @aseanutdfc)

Kampiun

Thailand Hajar Filipina lewat Drama 120 Menit, Tantang Vietnam di Final Piala AFF 2024

Senin 30 Des 2024, 22:56 WIB

MANIAK BOLA - Hasil pertandingan leg 2 semifinal Piala AFF 2024 antara Thailand vs Filipina, skuad Gajah Perang mengandaskan The Akzals untuk mengamankan tempat di laga final.

Thailand mengalahkan Filipina dengan skor 3-1 lewat drama panjang selama 120 menit pada leg kedua semifinal Piala AFF 2024 di Stadion Rajamangala, Bangkok, pada Senin, 30 Desember 2024.

Dua gol kemenangan Thailand diciptakan oleh Peeradon Chamratsamee pada menit 38 dan Patrik Gustavsson di menit 54.

Kemenangan 3-1 di leg kedua membuat Thailand unggul aggregat 4-3 atas Filipina. The Azkals menang 2-1 pada pertemuan pertama di Manila.

Baca Juga: Hanya 2 Klub Juara Paruh Musim yang Akhirnya Raih Trofi Liga 1, Akankah Persib Bandung Ikuti Jejak?

Di final, Thailand akan menghadapi Vietnam yang mengalahkan Singapura dengan skor aggregat 5-1.

Leg pertama akan digelar di Stadion Viet Tri pada 2 Januari 2025, Thailand jadi tuan rumah leg kedua pada 5 Januari 2025 di Stadion Rajamangala, Bangkok.

Jalannya Pertandingan

Pola bertahan Filipina awalnya cukup menyulitkan para pemain Thailand yang baru bisa mencetak gol lewat Peeradon Chamratsamee di menit 38.

Gol pertama Thailand berawal dari pergerakan Seksan Ratree di sisi kiri pertahanan Filipina.

Sebelum bola keluar, Seksan Ratree melepaskan umpan ke arah Patrik Gustavsson yang dihalau Amani Aguinaldo. Bola liar langsung dieksekusi oleh Peeradon Chamratsamee.

Belum genap 10 menit babak kedua berjalan, Patrik Gustavsson menggandakan keunggulan Thailand jadi 2-0.

Gol pemain kelahiran Swedia itu, sempat dianulir wasit karena striker Muangthong United itu, dianggap offside.

Tetapi setelah mengeceknya melalui VAR, Patrik Gustavsson berdiri dalam posisi onside dan gol pun disahkan.

Baca Juga: Pernyataan Resmi Pasoepati Terkait Insiden Penyerangan kepada Tim Persib di Stasiun Solo Balapan

Setelah tertinggal dua gol, Filipina lebih berani keluar menyerang untuk memperkecil ketinggalan.

Peluang sempat diperoleh The Azkals melalui tendangan bebas Zico Bailey yang bisa ditepis kiper Thailand, Patiwat Khammai.

Pemain pengganti, Bjorn Kristensen akhirnya memecah kebuntuan Filipina setelah mencetak gol lewat tendangan dari luar kotak penalti di menit 84.

Filipina nyaris menyamakan skor setelah mendapat tiga peluang emas beruntun di menit-menit akhir lewat Amani Aguinaldo.

Bola sundulan Aguinaldo diblok Patiwat Khammai. Bola rebound dikuasai Javier Gayoso yang tak terkawal dan melepaskan tendangan, namun eksekusinya tak maksimal.

Aguinaldo menguasai kembali yang memantul dan melepaskan tendangan ke arah gawang, namun masih bisa diblok pemain Thailand hingga bola melambung.

Hingga waktu normal 90 menit plus injury time berakhir, skor 2-1 untuk Thailand bertahan dan laga berlanjut ke extra time setelah skor aggregat imbang 3-3.

Lanjut ke Extra Time

Di babak waktu tambahan, Thailand kembali mengontrol permainan dan mengurung Filipina. Tapi The Azkals juga cukup berbahaya lewat skema serangan balik.

Pada menit 106, Thailand memperoleh peluang lewat Supachok Sarachat yang bisa dimentahkan. Hanya selang semenit, Jonathan Khemdee hampir membobol gawang Filipina, tapi tendangannya masih melambung.

Upaya Thailand akhirnya membuahkan hasil lewat pemain pengganti Suphanat Mueanta pada menit 115, memaksimalkan umpan Worachit Kanitsribampen.

Striker berusia 22 tahun itu, mencetak gol lewat sundulan setelah memenangkan duel bola atas dengan Paul Tabinas yang posturnya lebih tinggi. Skor 3-1 untuk Thailand.

Hingga wasit meniup peluit akhir pertandingan, Thailand berhasil mempertahankan keunggulan 3-1 dan memastikan lolos ke final Piala AFF 2024 setelah menang aggregat 4-3.

Di final, Thailand berhadapan dengan Vietnam dan mengulang final Piala AFF edisi sebelumnya pada tahun 2022 yang dimenangkan Thailand dengan skor aggregat 3-2.

Tags:
FilipinaVietnamASEAN CupASEAN Championship 2024ThailandPiala AFF 2024

Mohamad Taufik

Reporter

Mohamad Taufik

Editor