MANIAK BOLA - Jelang pertandingan leg I semifinal Piala AFF 2024, Timnas Singapura dihantui rekor buruk atas Vietnam, karena tak pernah menang dalam 14 pertemuan terakhir.
Sejak kemenangan 1-0 atas Vietnam di final Piala AFF 1998 atau yang saat itu bernama Piala Tiger, Singapura tak pernah mampu mengalahkan pasukan Golden Star di semua ajang.
Pertemuan terakhir kedua negara terjadi pada penyisihan grup Piala AFF 2022 di Stadion Jalan Besar, yang berkesudahan imbang.
Sejak tahun 1993, Singapura dan Vietnam telah 20 kali bertemu. Vietnam tujuh kali mengalahkan Singapura, sementara Lions menang empat kali, dan sembilan pertandingan berakhir imbang.
Baca Juga: Carolina Marin Sempat Berniat Pensiun, Target Comeback di Kejuaraan Bulu Tangkis Eropa 2026
Melihat sejarah pertemuan kedua negara, peluang pertandingan berakhir imbang cukup terbuka.
Malam ini, Singapura kembali menjamu Vietnam di Stadion Jalan Besar, pada duel pertama semifinal Piala AFF 2024.
Stadion berkapasitas 6 ribu penonton itu, terpaksa dipilih jadi venue laga kandang Singapura di semifinal Piala AFF 2024 karena National Stadium digunakan untuk konser musik.
Berikut rekor pertemuan Singapura vs Vietnam sejak tahun 1993:
- 13 April 1993 - Singapura vs Vietnam 3-2 (Kualifikasi Piala Dunia)
- 28 April 1993 - Singapura vs Vietnam 1-0 (Kualifikasi Piala Dunia)
- 15 Juni 1993 - Singapura vs Vietnam 2-0 (SEA Games)
- 18 Oktober 1997 - Vietnam vs Singapura 1-0 (SEA Games)
- 28 Agustus 1998 - Vietnam vs Singapura 0-0 (Piala AFF)
- 05 September 1998 - Vietnam vs Singapura 0-1 (Piala AFF)
- 29 Januari 1999 - Vietnam vs Singapura 1-0 (Pertandingan persahabatan internasional)
- 11 November 2000 - Vietnam vs Singapura 1-0 (Piala AFF)
- 07 Desember 2004 - Vietnam vs Singapura 1-1 (Piala AFF)
- 28 Desember 2006 - Singapura vs Vietnam 2-3 (Piala Raja)
- 17 Januari 2007 - Singapura vs Vietnam 0-0 (Piala AFF)
- 14 Oktober 2008 - Vietnam vs Singapura 0-0 (Pertandingan persahabatan internasional)
- 17 Desember 2008 - Vietnam vs Singapura 0-0 (Piala AFF)
- 21 Desember 2008 - Singapura vs Vietnam 0-1 (Piala AFF)
- 24 Oktober 2009 - Vietnam vs Singapura 2-2 (Pertandingan persahabatan internasional)
- 04 November 2010 - Vietnam vs Singapura 1-1 (Pertandingan persahabatan internasional)
- 08 Desember 2010 - Vietnam vs Singapura 1-0 (Piala AFF)
- 06 Juni 2016 - Vietnam vs Singapura 0-0 (Pertandingan persahabatan internasional)
- 21 September 2022 - Vietnam vs Singapura 4-0 (Pertandingan persahabatan internasional)
- 30 Desember 2022 - Singapura vs Vietnam 0-0 (Piala AFF)
Info Live Streaming Singapura vs Singapura
Pertandingan leg pertama semifinal Piala AFF 2024 Singapura vs Vietnam akan disiarkan langsung GTV dan iNews TV pada Kamis, 26 Desember 2024, pukul 20.00 WIB.
Laga Singapura vs Vietnam di leg pertama semifinal Piala AFF 2024, juga bisa disaksikan secara live streaming di platform OTT, RCTI+ dan Vision+.
Berikut link live streaming Singapura vs Vietnam: