Daftar Pelatih asal Belanda yang Pernah Menangani Timnas Indonesia

Selasa 07 Jan 2025, 13:30 WIB
Pieter Huistra, pelatih asal Belanda terakhir yang membesut Timnas Indonesia. (Sumber: Ligaindonesiabaru.com)

Pieter Huistra, pelatih asal Belanda terakhir yang membesut Timnas Indonesia. (Sumber: Ligaindonesiabaru.com)

Frans van Balkom jadi sosok ketiga yang memimpin Timnas Indonesia pada 1980. Lebih dari satu dekade kemudian, pelatih asal Belanda berikutnya di Timnas Garuda adalah Henk Wullems.

Henk Wullems ditunjuk PSSI jadi pelatih Timnas Indonesia setelah membawa Mastrans Bandung Raya juara Liga Indonesia musim 1995-1996.

Baca Juga: Link Live Streaming Carabao Cup Arsenal vs Newcastle, Peluang Dapatkan Gelar Musim Ini

Pada masa dualisme PSSI, ada dua pelatih asal Belanda yang menangani Timnas Indonesia dengan masa kerja yang singkat yakni Wim Rijsbergen pada 2011 dan Pieter Huistra pada 2015.

Bahkan, Pieter Huistra belum sempat memimpin Timnas Indonesia di laga resmi maupun uji coba setelah FIFA menjatuhkan sanksi karena adanya intervensi politik.

Dari semua pelatih asal Belanda yang pernah menangani Timnas Indonesia, tak ada yang mampu mempersembahkan gelar juara di turnamen resmi maupun meraih medali emas di ajang multicabang olahraga seperti SEA Games dan Asian Games.

Henk Wullems nyaris melakukannya di SEA Games 1997, ketika membawa Timnas Indonesia lolos ke final, namun harus puas dengan medali perak setelah takluk dari Thailand di laga puncak.

Berikut daftar pelatih asal Belanda yang pernah menangani Timnas Indonesia:

1934-1938 Jan Mastenbroek

1975-1976 dan 1979 Wiel Coerver

1980 Frans van Balkom

1996-1997 Henk Wullems

Berita Terkait

News Update