Shin Tae Yong Bakal Tonton Laga Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain, Namun...

Rabu 26 Feb 2025, 08:54 WIB
Mantan Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong. (Sumber: Instagram @shintaeyong7777)

Mantan Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong. (Sumber: Instagram @shintaeyong7777)

Melainkan ia bakal menonton perjuangan tim Garuda di dua laga tersebut, di salah satu kafe di Jakarta.

Hal tersebut disampaikan oleh STY dalam unggahan akun instagram pribadinya, pada Selasa 25 Februari 2025, kemarin.

Baca Juga: Preview dan Link Live Streaming Coppa Italia: Inter vs Lazio, Derby Milan Terulang di Semifinal?

“Hallo para penggemar sepakbola Indonesia, apa kabar? Saya sendiri dalam keadaan baik," ucap Shin Tae Yong dalam akun instagram pribadinya, Selasa 25 Februari 2025.

"Secara spesial saya ingin menonton pertandingan Timnas Indonesia bersama penggemar."

“Acara ini diadakan di +62 Coffe pada 20 dan 25 Maret 2025. Sampai jumpa di hari itu. Salam garuda,” imbuh pelatih berusia 54 tahun tersebut.

Sejauh ini, skuad Garuda masih bercokol di urutan ketiga klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, dengan mengemas 6 poin.

Baca Juga: Daftar Juara Liga 2 Indonesia Sejak 1994, Musim Ini Milik PSIM Yogyakarta atau Bhayangkara FC?

Untuk bisa lolos ke Piala Dunia, Indonesia harus menyapu bersih seluruh laga sisa dengan kemenangan.

Skuad Garuda sendiri masih memiliki empat laga yang tersisa.

Yakni lawan Australia dan Bahrain pada bulan Maret, dilanjut lawan China serta Jepang di bulan Juni.

Berita Terkait
News Update