Profi calon gelandang Timnas Indonesia, Joey Pelupessy. (Foto: Instagram/@joeypelupessy)

Timnas

Profil Joey Pelupessy, Calon Gelandang Timnas Indonesia yang Bakal Dinaturalisasi Bersama Emil Audero

Minggu 23 Feb 2025, 16:14 WIB

MANIAK BOLA - Berikut profil singkat Joey Pelupessy, calon gelandang Timnas Indonesia yang bakal segera jalani proses naturalisasi bersama Emil Audero.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir memastikan jika Timnas Indonesia bakal kedatangan amunisi tambahan lagi.

Tambahan amunisi yang bakal segera merapat ke Timnas Indonesia adalah Emil Audero, Joey Pelupessy dan Dean James.

Rencananya ketiga pemain tersebut bakal menjalani proses pengambilan sumpah WNI, dalam waktu dekat.

Baca Juga: Terkuak! Klarifikasi Pasangan yang Diduga Jadi Korban Pemerasan di Laga Persija vs Persib

Terkhusus untuk Joey Pelupessy, ia bakal menambah kedalaman skuad di lini tengah tim Garuda.

"Akhirnya pilihan yang juga selama ini kita coba ajak bicara dan akhirnya mau, Joey Pelupessy dari keturunan Maluku,” ujar Erick Thohir, Sabtu 22 Februari 2025.

“Ini dia sudah diskusi sesudah berpikir, bagaimana posisi dia juga diperlukan, dan terakhir dia kapten di klubnya,” tambahnya.

Namun tidak sedikit yang masih belum mengetahui sosok Joey Pelupessy ini.

Baca Juga: Jelang Final Liga 2, PSIM Yogyakarta Sampaikan Kabar Buruk

Untuk lebih mengenalinya, berikut profil singkat dari Joey Pelupessy di bawah ini.

Profil Joey Pelupessy

Joey Pelupessy merupakan pemain kelahiran Belanda, 15 Mei 1993.

Pemain berusia 31 tahun ini memiliki darah Indonesia tepatnya Maluku, dari kakek serta neneknya.

Baca Juga: Selebrasi 'Kedinginan' Beckham Putra Berujung Sanksi, Ternyata Ditemukan Bintang NBA, Dipopulerkan Cole Palmer

Bermain di posisi gelandang, Joey sempat memperkuat tim kelompok umur timbas Belanda, mulai dari U16, U18, U19 hingga U20.

Mengawali karier di akademi SVVN Nijverdal pada tahun 2024, Joey sendiri sempat melanglangbuana di beberapa klub Belanda.

Sejumlah klub Belanda yang pernah dibela Joey adalah Twente, Heracles Almelo hingga FC Groningen.

Dari keempat tim tersebut, Twente menjadi klub profesional pertama yang dibela pemain kelahiran Almelo, Belanda.

Baca Juga: Kembali Jadi Starter di Laga Persib vs Madura United, Henhen Herdiana: Keram, Capek

Joey pun melanjutkan karier sepakbolanya ke negara Eropa yang lain, dengan bergabung ke klub Inggris (Sheffield Wednesday) dan Turki (Giresunspor).

Di musim ini, Joey sendiri tengah memperkuat klub kasta kedua Belgia, Lommel SK.

Sejauh ini, Joey baru mencatatkan satu assist dari lima penampilannya bersama klub tersebut.

Biodata Joey Pelupessy

Tags:
Joey PelupessyPSSI Erick ThohirEmil AuderoTimnasIndonesiatimnas indonesia Twente

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor