Patrick Kluivert Sudah Pilih Dua Asisten Pelatih Lokal untuk Timnas Indonesia

Rabu 19 Feb 2025, 17:03 WIB
Mulai Paham dan ingin belajar lebih jauh, Patrick Kluivet ucap kata-kata berbahasa Indonesia. (Sumber: Tangkapan layar/Instagram @timnasindonesia)

Mulai Paham dan ingin belajar lebih jauh, Patrick Kluivet ucap kata-kata berbahasa Indonesia. (Sumber: Tangkapan layar/Instagram @timnasindonesia)

MANIAK BOLA — Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert, telah menentukan dua pelatih lokal yang akan menjadi asistennya. Hal ini dikonfirmasi oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, meski ia belum mau mengungkapkan nama-nama tersebut.

Menurut Sumardji, keputusan ini sudah dibuat oleh Kluivert, tetapi pengumumannya masih menunggu pertemuan resmi. "Saya sudah tahu namanya, tapi tidak mungkin saya sampaikan sekarang," katanya kepada wartawan.

Ia juga memastikan bahwa pengumuman resmi akan dilakukan dalam waktu dekat. "Coach Patrick Kluivert sudah tentukan dua namanya. Untuk diumumkan nanti ya," tambahnya.

Sebelumnya, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, membuka 10 kuota bagi pelatih lokal yang ingin melamar sebagai asisten Kluivert. Dari banyaknya pelamar, hanya empat yang sempat menjalani wawancara langsung.

Baca Juga: Legenda Jepang Puji Kualitas Timnas Indonesia: Mereka Punya Pemain yang Sempurna

Keempat pelatih tersebut adalah Kurniawan Dwi Yulianto, Bima Sakti, Eko Purdjianto, dan Zulkifli Syukur. Nama mereka mencuat setelah beberapa di antaranya mengunggah momen pertemuan di media sosial.

Kurniawan mengungkapkan bahwa proses wawancara dilakukan satu per satu. "Yang saya tahu, pertama Zulkifli Syukur yang mengunggah pertemuan, lalu ada Bima Sakti dan Eko Purdjianto," ujarnya.

Selain memilih dua pelatih lokal, Kluivert sebelumnya juga telah menunjuk beberapa asisten asing. Alex Pastoor dan Denny Landzaat menjadi dua nama pertama yang ia tunjuk sebagai staf kepelatihannya.

Kemudian, ia juga memboyong Gerald Vanenburg, mantan pemain Belanda, sebagai asisten ketiga. Vanenburg juga diberikan tanggung jawab tambahan sebagai pelatih Timnas Indonesia U-23.

Baca Juga: Naturalisasi Jairo Riedewald: Ancaman bagi Pemain Timnas Indonesia?

Tak hanya itu, Kluivert turut memilih pelatih kiper asal Belanda, Sjoerd Woudenberg. Saat ini, Woudenberg juga menjabat sebagai pelatih kiper Dewa United.

Pentingnya Keberadaan Asisten Pelatih Lokal

Berita Terkait

News Update