MANIAK BOLA - Kapten Timnas Indonesia U20, Dony Tri Pamungkas langsung alihkan fokus ke laga selanjutnya melawan Uzbekistan U20, setelah kalah dari Iran U20.
Skuad Garuda Nusantara menelan pil pahit di laga perdana Grup C Piala Asia U20 2025, setelah menalan kekalahan dari Iran.
Bermain di Shenzen Youth Football Training Base Centre, digulung Iran tiga gol tanpa balas, pada Kamis 13 Februari 2025, kemarin.
Tiga gol kemenangan Iran dibukukan oleh Hesam Nafari Nogourani pada menit ke-5', Esmail Gholizadeh menit 63', dan Mobin Dehghan menit 70'.
Baca Juga: Semen Padang dan Persita Tangerang Sama-Sama Tidak akan Diperkuat Pemain Andalannya
Lupakan Kekalahan dari Iran
Kekalahan tersebut tentunya menjadi pukulan telak bagi Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan.
Pasalnya, kekalahan ini didapat ketika skuad Garuda Nusantara mengawali perjuangannya di ajang Piala Asia U20 2025.
Kendati demikian, Dony Tri Pamungkas enggan berlarut-larut dengan kekalahan di laga kemarin.
Baca Juga: Marc Marquez Merendah Sebut Bagnaia Lebih Unggul di MotoGP Thailand 2025
Pemain Persija ini meminta kepada rekan-rekannya untuk segera bangkit dan menatap serius laga selanjutnya melawan Uzbekistan.
"Kita harus segera lupakan kekalahan ini dan bangkit untuk laga selanjutnya melawan Uzbekistan," kata Dony Tri Pamungkas, seperti dikutip dari laman PSSI.