Peduli Pemain Lokal, Calvin Verdonk Minta Patrick Kluivert Lakukan Hal Ini di Timnas Indonesia

Minggu 09 Feb 2025, 11:56 WIB
Calvin Verdonk (kiri), peduli dengan keberadaan pemain lokal di Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram/@c.verdonk)

Calvin Verdonk (kiri), peduli dengan keberadaan pemain lokal di Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram/@c.verdonk)

MANIAK BOLA - Calvin Verdonk menjadi pemain keturunan di Timnas Indonesia yang sudah menjadi andalan sejak debutnya setahun lalu.

Verdonk kini mengambil alih posisi inti bek kiri tim Garuda sejak era kepelatihan Shin Tae yong.

Bahkan, ia pun sedang berada dalam top performa dalam beberapa pekan terakhir bersama klubnya, NEC NIjmegen.

Bek kiri Timnas Indonesia tersebut bahkan terpilih masuk ke dalam tim terbaik Eredivise Liga Belanda bulan Januari 2025 kemarin.

Baca Juga: Anak Lionel Messi Cetak 11 Gol di Satu Laga Bersama Inter Miami U13, GOAT Masa Depan Telah Lahir?

Calvin Verdonk Peduli Pemain Lokal

Sejauh ini, mantan pemain Feyenoord tersebut sudah memiliki 7 caps bersama Timnas Indonesia.

Calvin Verdonk menjadi salah satu pemain keturunan yang selalu tampil konsisten dan spartan saat membela tim Garuda sehingga banyak disanjung suporter.

Keberadaan Verdonk di Timnas Indonesia tak lantas membuatnya menyampingkan pemain-pemain lokal.

Seperti diketahui, kini Timnas Indonesia semakin kental dengan nuansa Belanda berkat adanya pemain-pemain keturunan.

Ditambah, kini Garuda ditangani oleh rombongan tim pelatih dari Belanda yakni Patrick Kluivert, Denny Landzaat, Alex Pastoor, dan Gerald Vananburg.

Hal ini diprediksi makin mempererat koneksi antara pemain dan pelatih, tak terkecuali Verdonk yang merupakan keturunan Belanda.

Berita Terkait

News Update