Indra Sjafri Beberkan Alasan Coret Arkhan Kaka dari Skuad Timnas Indonesia U20 untuk Piala Asia U20 2025

Rabu 05 Feb 2025, 20:02 WIB
Pelatih Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri. (Foto: pssi.org)

Pelatih Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri. (Foto: pssi.org)

MANIAK BOLA - Pelatih Timnas Indonesia U20, Indra Sjafri bocorkan alasan dirinya mencoret Arkhan Kaka untuk Piala Asia U20 2025.

PSSI telah mengumumkan daftar pemain yang bakal memperkuat skuad Garuda Nusantara di ajang Piala Asia.

Total sebanyak 23 pemain bakal diboyong ke China, untuk menghadapi turnamen tersebut.

23 pemain tersebut dipilih berdasarkan hasil pantauan staff pelatih skuad Garuda Nusantara, saat melakoni tiga laga uji coba pada Januari lalu.

Baca Juga: Sulit Masuk Zona Eropa, Man City Capai Titik Terendah di Era Kepelatihan Guardiola

Berdasarkan hasil tiga laga uji coba kemarin, Indra Sjafri mencoret lima pemain, termasuk Arkhan Kaka.

Alasan Coret Lima Pemain

Pelatih asal Sumatera Barat tersebut tidak membeberkan secara detail alasan pencoretan Arkhan Kaka dan empat pemain lain.

Namun, ia menyebutkan jika keputusan ini diambil lantaran hadirnya tiga pemain baru, sehingga lima pemain tersebut dicoret.

Baca Juga: Rekap Hasil Liga 2 Rabu 5 Februari 2025: Persipura Imbang, RANS dan Persibo Kalah

“Ada tiga pendatang baru yang bisa mengeliminir pemain lama, makanya saya apresiasi kompetisi kita, pembinaan di klub dan masuk di skuad 23 pemain terbaik kita,” ungkap Indra Sjafri, Rabu 5 Februari 2025.

Selain Arkhan Kaka, Indra pun tidak memasukkan nama Meeshal Hamzah di skuad Garuda Nusantara untuk Piala Asia U20 2025.

Berita Terkait
News Update