MANIAK BOLA - Ketum PSSI Erick Thohir mengantarkan ambisinya untuk perkembangan sepak bola Indonesia di masa depan.
Ia pun mengatakan dalam rentang waktu pendek maupun panjang yang akan dihadapi tanah air dalam beberapa waktu kedepan.
Target ambisius yang tersebut diungkapkan oleh Erick saat menghadiri sosial wawancara bersama dengan kanal YouTube The Haye Way.
Pria yang menjabat sebagai Menteri BUMN ini mengakui memiliki target dalam rentang waktu yang berbeda maupun dari dekat hingga cukup lama kedepannya
Dalam kurun waktu sekitar 5 tahun ke depan Erik berambisi untuk lolos ke 2 edisi Piala Dunia secara beruntun.
Diproyeksikan timnas garuda mampu untuk mengikuti ajang Piala Dunia edisi 2026 dan 2030.
"Untuk Indonesia, kami ingin kembali ke Piala Dunia dua kali beruntun," ungkap Erick.
Mantan presiden Inter Milan tersebut alat transmisi Untuk mengantarkan Garuda Nusantara lolos ke Olimpiade 2028 yang akan diselenggarakan di Los Angeles.
Baca Juga: Alex Pastoor Shopping dan Bertemu dengan Erick Thohir, Netizen: Gajian Pertama Cuy
Hal ini sebagai penebusan karena skuad Garuda tak mampu melaju ke Olimpiade 2024 Silam.
"Ya, banyak sekali. Piala Dunia untuk Timnas. Bahkan Olimpiade, sayang sekali, tinggal satu pertandingan lagi," ujar Erick Thohir. Kami akan mencoba lagi, karena Olimpiade akan digelar lagi pada tahun 2028," jelas Erick.
Agar hal tersebut dapat terealisasi Erick berusaha untuk bangun tim dari kelompok usia agar perkembangannya semakin signifikan.
"Itu sebabnya kami ingin membangun tim sejak sekarang dengan U-17 kami," ungkap Erick.
Baca Juga: Bantu Kinerja Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, Erick Thohir Carikan Lagi 2 Asisten Pelatih
Terlebih dalam beberapa waktu terakhir, Timnas kelompok usia mampu lanjut ke putaran final Piala Asia 2024-2025.
"Itu pertama kalinya dalam sejarah Indonesia bahwa tim U-17, U-20, U-23, senior lolos ke Piala Asia," tegas Erick.
Pria berusia 54 tahun tersebut mengutarakan juga bawa seluruh tim di dunia berhak mengikuti ajang Olimpiade termasuk Indonesia.
"Semuanya berpeluang lolos ke Olimpiade atau Piala Dunia. Jadi maksud saya, Indonesia adalah raksasa yang sedang tidur," terangnya
Hal tersebut berani diucapkan oleh Erick Thohir karena dengan jumlah penduduk yang mencapai 280 juta jiwa, sepak bola ialah olahraga yang sangat diminati oleh seluruh masyarakatnya.
"Saya terus mengatakan ini, benar, 280 juta, sepak bola adalah gairah di sana, olahraga nomor satu," ujarnya.
Dalam jangka panjang pun, Erick memproyeksikan Timnas Indonesia mampu menembus 50 besar peringkat dunia berdasarkan ranking FIFA.
Hal tersebut bisa digapai jika program yang dilaksanakan kali ini berjalan dengan baik dan berkelanjutan.
Baca Juga: Erick Thohir Bertemu Jajaran KNVB, Undang Timnas Belanda Tanding di Indonesia
"2045, saya ingin menjadi 50 besar. 50 Besar. Kalau dihitung-hitung dengan semua angka data yang kita punya, menurutku kita bisa masuk 50 besar," ungkap Erick.
Namun Erick mengatakan bahwa hal tersebut harus diraih secara kontinuitas dalam waktu yang cukup lama layaknya lari maraton dan bukan sprint 100 m saja.
"Saya katakan kepada banyak pendukung kami, dari pemerintah, dari FIFA, dari suporter, ini seperti maraton. Ini bukan hanya lari cepat 100, 100 meter. Anda harus melakukan maraton dengan sepak bola," pungkas Erick.