Selain itu, Timnas Indonesia U-20 bakal dihiasi beberapa wajah baru, di antaranya adalah Gala Pagamo, Tirie Adriano, dan Fava Sheva Rustanto.
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri mengatakan bahwa turnamen Mandiri U-20 Challeng Series ini bakal dijadikan ajang persiapan timnya.
Sehingga nantinya, ia bisa memiliki gambaran tim untuk menghadapi ajang sesungguhnya, Piala Asia U-20 2025.
Baca Juga: Super Big Match Pekan Ini: Man City vs Chelsea, Cek Jadwal dan Info Live Streaming Resminya di Sini!
"Turnamen ini akan kami jadikan sebagai simulasi Piala Asia U-20, kita bermain di waktu yang sama, jeda pertandingannya sama, bola dan peraturan pertandingan nya juga sama, sehingga kita bisa mendapatkan gambaran jelas ketika Piala Asia nanti," kata Indra Sjafri seperti dikutip dari laman resmi PSSI.
Streaming Timnas Indonesia U-20 vs Yordania
Di laga pembuka, Timnas Indonesia U-20 bakal berhadapan dengan tim Yordania.
Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, pada Jumat 24 Januari 2025, pukul 19.30 WIB malam ini.
Baca Juga: Aji Santoso Sebut Patrick Kluivert Perlu Ditemani Sosok Ini dalam Menukangi Timnas Indonesia
Selain bakal disiarkan di Indosiar, duel Timnas Indonesia U-20 vs Yordania ini juga dapat disaksikan secara streaming di platform OTT, Vidio.
Link live streaming Timnas Indonesia U-20 vs Yordania bisa diakses di tautan berikut ini, klik di sini.
Disclaimer: MANIAK BOLA tidak bertanggung jawab terhadap tautan dan kualitas siaran.