Pelatih Australia, Tony Popovic heran dengan Timnas Indonesia yang mengganti pelatih. (Sumber: Instagam/@coachtonypopovic)

Timnas

Jadi Calon Lawan di Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pelatih Australia Heran Timnas Indonesia Ganti Shin Tae yong dengan Patrick Kluivert

Jumat 24 Jan 2025, 14:33 WIB

MANIAK BOLA - Timnas Indonesia akan menjadi lawan Australia pada lanjutan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga.

Indonesia akan bertandang ke Australia untuk menjalani matchday 7 pada 20 Maret 2025 mendatang.

Menariknya, jelang laga ini, kedua tim sudah diasuh pelatih yang berbeda dari saat pertemuan pertama di Stadion Gelora Bung Karno.

Timnas Indonesia akan datang bersama Patrick Kluivert (sebelumnya Shin Taae yong) dan Australia kini ditangani Tony Popovic (sebelumnya Graham Arnold).

Baca Juga: Dokumen Lengkap, Ole Romeny Bakal Lakukan Sumpah WNI di Inggris demi Segera Jadi Pemain Baru Timnas Indonesia

Tony Popovic Heran dengan Keputusan PSSI Mengganti Pelatih

Jelang bentrokan kedua tim, pelatih The Socceroos merasa heran dengan langkah yang dilakukan PSSI dengan mengganti pelatih di tengah jalan.

"Itu (soal penunjukan Patrick Kluivert) tidak mengubah apa pun. Sulit bagi kami untuk memahami atau mengetahui alasan mengapa mereka (PSSI) mengganti (pelatih kepala). Namun, secara internal, mereka telah membuat keputusan," kata Tony Popovic, dikutip dari laman resmi Federasi Sepak Bola Australia.

Meski begitu, Popovic mengakui Patrick Kluivert memiliki reputasi besar di dunia sepak bola, terutama ketika menjadi pemain.

Keduanya pernah terlibat di laga yang sama ketika mereka bermain di Liga Inggris, Popovic bersama Crystal Palace dan Kluivert di Newcastle.

"Mereka mendatangkan nama yang sangat terkenal di dunia sepak bola (Patrick Kluivert), dan saya yakin dia ingin melanjutkan performa bagus mereka, dan mereka ingin memulainya dengan melawan kami," jelas Tony Popovic.

Baca Juga: Alex Pastoor Bantah Jadi Peracik Strategi Utama untuk Timnas Indonesia

Garuda dan The Socceroos memiliki peluang yang sama besarnya untuk lolos dari babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga.

"Mereka jelas merupakan tim yang kami hormati. Mereka telah menunjukkannya dalam hasil pertandingan, kami bermain imbang 0-0 dengan mereka di pertandingan pertama," imbuhnya.

Saat ini, Timnas Indonesia yang berada di peringkat tiga Grup C, hanya terpaut satu poin dari Australia di posisi dua.

Tags:
Kualifikasi Piala Dunia 2026Tony PopovicPatrick Kluivert AustraliaIndonesiaTimnas

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor