Bek Australia, Harry Souttar dipastikan absen saat lawan Timnas Indonesia (Sumber: Instagram/@harry_souttar)

Timnas

Persiapan Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pelatih Autralia Masih Bingung Cari Pengganti Harry Souttar

Senin 20 Jan 2025, 07:10 WIB

MANIAK BOLA - Australia akan menjamu Timnas Indonesia pada matchday 7 babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Tiga, 20 Maret 2025 mendatang.

Namun meski masih berjarak dua bulan, The Socceroos dipusingkan dengan cederanya salah satu bek andalan, Harry Souttar.

Bek bertinggi badan 198 cm dari Sheffield United tersebut menderita cedara ACL yang memaksanya menepi dalam waktu lama.

Untuk itu, pelatih Australia yakni Tony Popovic sedang sibuk mencari siapa pengganti Harry Souttar di lini belakang jelang hadapi Indonesia.

Baca Juga: Rekap Hasil Serie A Giornata 21: Tinggal Napoli dan Inter Milan yang Bersaing?

Kandidat Pengganti Harry Souttar

Melihat dari kedalaman skuad, Timnas Australia sebetulnya memiliki stok bek tengah yang cukup berlimpah.

Namun, belum ada kandidat yang jelas untuk menggantikan peran spesifik Souttar di mata Popovic.

Saat ini The Socceroos memiliki beberapa nama pengganti Souttar seperti Kye Rowles (Heart of Midlothian) dan Hayden Matthews (Sydney FC). Kedua nama tersebut masih dalam pertimbangan Popovic.

Sang pelatih harus extra siap menghadapi kedatangan Timnas Indonesia yang pasti bakal berbeda pada saat duel di putaran pertama.

Pada pertemuan pertama di Jakarta, kedua tim bermain imbang 0-0 dan masih didampingi oleh pelatih lama yakni Shin Tae yong (Indonesia) dan Graham Arnold (Australia).

Garuda akan terbang ke Australia bersama pelatih baru, Patrick Kluivert dan kemungkinan dengan striker baru, Ole Romeny yang bisa jadi ancaman bagi pertahanan Tim Kangguru.

Baca Juga: Posisi Shin Tae Yong Diganti Patrick Kluivert, Elkan Baggot Beri Sinyal Gabung Kembali Timnas Indonesia

The Socceroos membutuhkan kemenangan untuk mengejar tiket lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026.

Misi tersebut juga bakal diusung Timnas Indonesia yang juga masih memiliki peluang besar untuk lolos langsung ke putaran final.

Sementara ini Australia berada di peringkat kedua Grup C dengan nilai 7 poin, hanya unggul satu angka dari Indonesia di bawahnya.

Tags:
Kualifikasi Piala Dunia 2026Harry SouttarAustraliaIndonesiaTimnas

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor