MANIAK BOLA - Selepas dipecat dari posisi pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong dikabarkan bakal menukangi salah satu klub Vietnam.
Shin Tae Yong sejauh ini masih belum melatih lagi, setelah dipecat sebagai juru taktik Timnas Indonesia oleh PSSI.
Namun tersiar kabar bahwa ada satu klub Liga Vietnam yang tertarik untuk menggunakan jasa pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Bahkan kabarnya klub yang berniat menunjuk STY sebagai pelatih barunya adalah tim raksasa di Vietnam.
Baca Juga: Pengakuan Jujur Striker Persib Gervane Kastaneer soal Kualitas Patrick Kluivert
STY Dilirik Hanoi FC
Seperti yang diberitakan The Thao 247, klub raksasa Vietnam yang dikabarkan tertarik merekurt STY adalah Hanoi FC.
Pasalnya, performa Hanoi FC di musim ini terbilang tidak moncer.
"Beberapa rumor menyebutkan bahwa sebuah tim sepak bola di Vietnam berencana merekrut pelatih yang pernah hadir di Piala Dunia 2018 (Shin Tae Yong) dalam waktu dekat," tulis laman The Thao 247, Kamis 16 Januari 2025.
"Nama yang disebutkan adalah Hanoi FC - tim yang sedang berjuang untuk mendapatkan kembali kejayaannya setelah musim-musim yang gagal baru-baru ini," lanjutnya.
Di kompetisi domestik, klub berjuluk The Purple Yellows tersebut hanya mampu meraih dua kemenangan dari 9 laga yang telah dimainkan.