MANIAK BOLA - Pelatih baru timnas Indonesia Patrick Kluivert membeberkan formasi ideal yang akan digunakan dalam beberapa waktu kedepan pada sebuah pertandingan.
Formasi menyerang 4-3-3 ditambah lagi bermain total football dan ofensif dinilai sebuah langkah yang tepat bagi skuad garuda.
Hal tersebut dijelaskan oleh pria asal Belanda tersebut pada konferensi pers yang dilakukan Minggu 12 Januari 2025 di Jakarta.
"Penting untuk memiliki barisan pertahanan yang bagus, entah itu tiga bek, empat bek, atau lima bek," ungkap Kluivert.
Baca Juga: Patrick Kluivert Siap Ambil Hati Suporter Timnas Indonesia, Saya akan Menerima Hal Positif
Dalam suatu permainan sepak bola yang paling penting ialah kepercayaan diri saat melakukan penguasaan bola agar bisa mencetak sebuah gol.
"Tapi ada hal yang lebih penting lagi yakni kepercayaan diri dalam menguasai bola, karena saya suka menguasai bola, sebab bagaimana bisa mencetak gol kalau tidak menguasai bola?" ungkapnya.
Untuk beradaptasi dengan tim yang akan dilatihnya, Kluivert melakukan sejumlah pertemuan dengan pemain timnas Indonesia.
"Nanti malam saya mau makan malam dengan lima pemain Timnas Indonesia untuk mengenal mereka lebih baik lagi, itu rencana saya untuk saat ini yang terdekat," ungkapnya.
Dalam skema 4-3-3 yang akan digunakan oleh Kluivert mengartikan bahwa Garuda Nusantara bermain secara menyerang.