MANIAK BOLA - Timnas Indonesia resmi memperkenalkan kepada publik Patrick Kluivert sebagai pelatih barunya pada Minggu 12 Januari 2025 di Jakarta.
Ia menggantikan posisi Shin Tae Yong yang resmi diberhentikan oleh PSSI pada Senin 6 Januari 2025 silam.
Mantan pemain dari Ajax Amsterdam tersebut akan menukangi Timnas Indonesia selama 2 tahun dan memiliki opsi perpanjangan 2 tahun.
Pria berusia berusia 48 tahun tersebut langsung dibebani dengan tugas berat yakni meraih kemenangan pada pekan ke-7 dan 8 kualifikasi Piala Dunia 2026.
Baca Juga: Patrick Kluivert Tegaskan Pentingnya Kesatuan Pemain Lokal dan Diaspora di Timnas Indonesia
Saat masih bermain, Kluivert cukup dikenal dan sebagai salah satu pemain top kelas Eropa.
Namun saat ia memulai karirnya sebagai pelatih, Kluivert sangat mengikuti gaya kepemimpinan dari caretaker Tottenham Hotspur saat ini yakni Ange Postecoglou.
Hal tersebut pun diucapkan secara langsung oleh mantan striker Timnas Indonesia Sergio Van Dijk.
Pemain berkepala pelontos tersebut mengatakan bahwa gaya pelatih dari Kluivert sangat mengikuti pria 59 tahun itu.
Baca Juga: Patrick Kluivert Pelajari Bahasa Indonesia, Mulai Memahami dan Ingin Tahu Lebih Banyak Lagi
Hal tersebut didapatkan ketika Kluivert menjadi asisten pelatihnya di Brisbane Roar pada tahun 2010.
"Dia melihat langsung gaya Postecoglou, yang merupakan gaya yang luar biasa," ungkap Van Dijk.
Dalam latihannya, Kluivert memihat gaya yang ketat dan sangat banyak menuntut kerja keras dari para pemain
"Gaya tersebut sangat ketat dan menuntut banyak dari para pemain. Tentu saja, Postecoglou berkembang menjadi pelatih top di tahun-tahun berikutnya," lanjutnya.
Baca Juga: Pengakuan Jujur Eks Striker Persib soal Kepribadian Patrick Kluivert
Hal ini merupakan pengalaman sangat berharga yang bisa diaplikasikan ketika melatih skuad garuda.
Namun, bagi Kluivert, itu benar-benar pengalaman yang berbeda dan menjadi kesempatan berharga untuk belajar dari situasi tersebut," terangnya.
Van Dijk mengatakan bahwa Kluivert merupakan seorang yang rendah hati dan sangat penyabar.
"Meskipun dia adalah seorang bintang besar, dia tetap tahu bagaimana berbicara dengan orang lain atau pemain tanpa bersikap arogan, dan dia sangat sabar," ungkapnya.
Baca Juga: Patrick Kluivert Bocorkan Calon Pemain Naturalisasi Indonesia, Pernah Bela Timnas Belanda Senior
Hal tersebut dinilai sangat penting oleh Van Dijk terlebih dari saat berada di lingkungan keras termasuk saat melatih Timnas Indonesia.
"Hal ini penting, terutama ketika dia berada di lingkungan yang terkadang blak-blakan dan sedikit keras," imbuh dia.
Sikap tenang tersebut diharapkan sangat berguna sehingga mampu membuat hubungan yang baik terhadap para pemain maupun suporter.
Terlebih para pemain masih berada di usia muda dan masih perlu pengembangan lebih lanjut lagi.
Baca Juga: Janjikan Permainan Agresif, Patrick Kluivert Bakal Gunakan Formasi Ini untuk Timnas Indonesia?
Kluivert tiba di Indonesia bersama dengan salah satu asistennnya Denny Landzaat dan dijadwalkan akan bertemu dengan sejumlah pemain untuk pendekatan.
Meskipun begitu belum ada jadwal pasti mengenai pertemuan tersebut namun diperkirakan akan dilakukan dalam waktu dekat.