Kehadirannya di Stadion Utama Gelora Bung Karno saat Indonesia melawan Jepang pada November 2024 menunjukkan komitmennya. Pertemuannya dengan Erick Thohir semakin menguatkan spekulasi terkait rencana bergabungnya dengan Timnas Garuda.
Dengan tinggi 184 cm dan kemampuan mencetak gol yang mumpuni, Romeny diharapkan menjadi tambahan penting bagi skuad Merah Putih. Pengalamannya di liga Eropa dinilai dapat membawa kualitas baru ke dalam tim.
Jika proses naturalisasinya selesai tepat waktu, Romeny berpotensi tampil di laga-laga krusial Timnas Indonesia, termasuk Kualifikasi Piala Dunia 2026. Kehadirannya diharapkan memberi dampak signifikan bagi ambisi besar Timnas.