Patrick Kluivert disebut bisa jadi magnet pemain keturunan untuk gabung Timnas Indonesia. (Sumber: Instagram/@patrickkluivert9)

Timnas

Resmi Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Dianggap Bakal Jadi Daya Tarik untuk Pemain Keturunan

Rabu 08 Jan 2025, 17:34 WIB

MANIAK BOLA - Patrick Kluivert sudah resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru Timnas Indonesia menggantikan posisi Shin Tae Yong.

Melalui unggahan Instagram resmi PSSI, pelatih asal Belanda tersebut diumumkan ke publik pada Rabu 8 Januari 2025.

Mantan pemain Ajax Amsterdam dan Barcelona tersebut dikontrak selama 2 tahun dengan opsi perpanjangan 2 tahun lagi.

Kluivert dianggap jadi sosok yang pas untuk memimpin Timnas Indonesia yang kini mayoritas diperkuat pemain keturunan Belanda.

Baca Juga: Sah! PSSI Umumkan Patrick Kluivert Jadi Pelatih Baru Timnas Indonesia Gantikan Shin Tae Yong

Patrick Kluivert Bisa Jadi Magnet Pemain Keturunan

Diresmikannya Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia juga tak lepas dari sorotan media-media luar.

Bahkan sebelum resmi diumumkan, media Belanda yakni AD.nl menyebut bahwa penunjukkan Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia bisa menjadi daya tarik untuk para pemain keturunan

“Penunjukkan Kluivert akan membantu memuluskan Jairo Riedewald (Antwerp), pemain yang tiga kali membela timnas Belanda dan Mitchel Bakker (Lille) untuk mau bermain bagi Indonesia,” tulis media tersebut.

Seperti diketahui, PSSI masih gencar untuk menambah lagi pemain naturalisasi baru untuk memperkuat skuad Garuda.

“Dengan tambahan kedua pemain tersebut, kemudian Ole Romeny yang sekarang bergabung di klub FC Oxford, milik keluarga Bakrie.”

Baca Juga: Mengulas Dinasti Patrick Kluivert di Dunia Kulit Bundar, Calon Pelatih Timnas Indonesia yang Punya 4 Anak Pesepakbola

Saat ini Ole Romeny sedang di proses, Jairo Riedewald sudah dalam kontak dan Mitchel Bakker sedang dilihat soal regulasi FIFA.

Melansir dari De Telegraaf, Kluivert juga menyebutkan bahwa berkat naturalisasi pemain Eropa, kualitas Timnas Indonesia semakin meningkat.

Perlu diakui, dengan banyak pemain keturunan Belanda-Indonesia yang kini bergabung dalam skuad, Tim Garuda sudah mencapai level lebih tinggi.

Tags:
Ole Romenypemain keturunanTimnas IndonesiaPatrick Kluivert

Wildan Apriadi

Reporter

Wildan Apriadi

Editor