MANIAK BOLA - Media Belanda membocorkan asisten pelatih yang akan membantu Patrick Kluivert di Timnas Indonesia, salah satunya berdarah Maluku.
VoetbalPrimeur menyebut dua asisten pelatih yang akan jadi tangan kanan Patrick Kluivert saat menangani Timnas Indonesia adalah Alex Pastoor dan Denny Landzaat.
Alex Pastoor sebelumnya menjabat sebagai pelatih kepala Almere City dari 2021 sampai musim panas 2024.
"Pastoor, yang menjadi pelatih kepala Almere City dari akhir 2021 hingga musim panas 2024, awalnya mengumumkan akan istirahat." tulis laman VoetbalPrimeur, Selasa, 7 Januari 2025.
Baca Juga: Rekap Transfer Persija, Rekrut Mantan Striker Persib dan Bek asal Brazil
"Namun, setelah beberapa bulan ia memutuskan menerima pinangan bergabung dengan Kluivert. Ia kini telah mencapai kesepakatan lisan dengan PSSI." tulis VoetbalPrimeur.
Sedangkan Denny Landzaat, terakhir kali jadi asisten pelatih Pascal Jansen di klub papan atas Liga Hungaria, Ferencvarosi TC.
Namun, setelah Pascal Jansen meninggalkan Ferencvarosi untuk menerima pekerjaan di klub MLS, New York City FC, Denny Landzaat dilaporkan VoetbalPrimeur telah diajak Patrick Kluivert untuk membantunya di Timnas Indonesia.
Beberapa hari lalu, Denny Landzaat sudah menyampaikan salam perpisahan di akun Instagram-nya. "Thank you for everything." tulis Denny Landzaat.
Sebelumnya, Denny Landzaat, juga pernah jadi asisten pelatih Giovanni van Bronckhorst dan Jaap Stam di Feyenoord.
Denny Landzaat dikenal publik sepak bola Indonesia ketika masih aktif bermain karena memiliki darah Maluku.
Dia sempat main di Premier League bersama Wigan Athletic dan jadi berkolaborasi dengan Patrick Kluivert di Timnas Belanda pada era 2000-an.
Agen Patrick Kluivert Buka Suara
Sementara itu, seperti diberitakan sebelumnya, manajemen Patrick Kluivert buka suara terkait kabar yang menyebutkan kliennya akan jadi pelatih Timnas Indonesia.
Namun manajemen Patrick Kluivert memastikan kliennya itu, belum resmi melakukan penandatanganan kontrak dengan PSSI.
"Kami masih berdiskusi, belum ada yang ditandatangani," kata manajemen Kluivert kepada NOS tanpa menyebutkan jati diri sumber tersebut, Senin, 6 Januari 2025.
Berdasarkan informasi di laman Transfermarkt, Patrick Kluivert berada di bawah naungan agensi, 79KAPS.
Selain Patrick Kluivert, 79KAPS juga jadi agen dari pemain Roda JC berpaspor Maroko-Belanda, Reda El Meliani.
Sebelumnya jurnalis dan pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano membocorkan, Patrick Kluivert sudah sepakat membesut Timnas Indonesia menggantikan Shin Tae Yong yang diberhentikan PSSI.
Dalam postingannya di media sosial X, Fabrizio Romano yang selama ini dikenal kerap menyampaikan info akurat terkait transfer pemain dan pelatih, menyebut Kluivert telah done deal untuk menukangi Timnas Indonesia.
"Patrick Kluivert akan menandatangani kontrak sebagai pelatih kepala baru Indonesia, kesepakatan telah tercapai." tulis Fabrizio Romano pada akunnya di X, Senin, 6 Januari 2025.
"2 tahun ditambah opsi 2 tahun, presentasi akan dilakukan pada tanggal 12 Januari di Indonesia." tulis Romano.