Selain itu, PSSI pun menyampaikan terima kasih kepada pelatih asal Korea Selatan tersebut atas kontribusinya selama ini.
PSSI pun berharap agar STY memiliki karier kepelatihan yang lebih baik lagi di masa depan.
Segera Umumkan Pelatih Baru
Selepas mencopot Shin Tae Yong, Ketum PSSI, Erick Thohir langsung gerak cepat mencari pengganti untuk menukangi Timnas Indonesia.
Erick Thohir mengaku jiika dirinya sudah memiliki tiga kandidat calon pelatih Timnas Indonesia, untuk menggantikan posisi Shin Tae Yong.
Ia sudah sempat terbang ke Eropa pada bulan Desember 2024, lalu, untuk bertemu dengan ketiga kandidat tersebut.
Baca Juga: Media Spanyol Sebut Louis van Gaal Akan Bekerja untuk Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Batal?
Dari ketiga kandidat tersebut, Erick Thohir sudah menginterview satu calon untuk menggantikan posisi STY, sebagai nahkoda tim Garuda.
Erick Thohir mengatakan jika pihaknya bakal memperkenalkan sosok pelatih baru, pada tanggal 12 Januari 2025, nanti.
"Tanggal 12 (Januari 2025), nanti temen-temen wartawan saya harapkan hadir semuanya," kata Erick Erick Thohir.
"Nanti bisa tanya-tanya langsung ke pelatih yang sudah kita pilih," imbuhnya.