MANIAK BOLA - Timnas Indonesia resmi gagal melaju ke babak semifinal Piala AFF 2024 setelah hanya mampu menduduki posisi ketiga klasemen akhir grup B.
Hasil ini harus terima oleh para pemain serta masyarakat Indonesia saat timnasnya harus takluk dari tim tamu dengan skor akhir 0-1.
Meski bermain di depan pendukung sendiri di stadion Manahan, Solo pada Sabtu 21 Desember 2014 silam skuad Garuda harus menerima keunggulan dari Filipina.
Gol tunggal kemenangan The Azkals dicetak oleh sang striker Bjorn Kristensen pada menit ke 72 melalui eksekusi penalti.
Baca Juga: Jadwal Timnas Indonesia pada Tahun 2025, dari Kualifikasi Piala Dunia hingga SEA Games
Tendangan 12 pas tersebut diterima oleh tim tamu setelah Dony Tri Pamungkas salah melakukan antisipasi dan tanpa sengaja membenturkan bola dengan tangannya.
Cahya Supriadi selaku kiper tak mampu menepis tendangan yang dilakukan oleh Kristensen sehingga timnas garuda harus angkat koper lebih awal dari kompetisi tersebut.
Hal ini dikarenakan anak asuh Shin Tae Yong hanya sanggup mengumpulkan 4 poin dari 4 laga yang dijalani dan menduduki posisi ketiga klasemen akhir.
Namun dari hasil yang kurang baik tersebut terdapat beberapa pemain yang layaknya diacungi jempol perjuangannya untuk Indonesia.
Baca Juga: Lupakan Piala AFF, Ini Jadwal Timnas Indonesia Selanjutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Salah satunya ialah Cahya Supriadi yang bermain cukup apik di bawah mistar gawang skuad Garuda sepanjang turnamen.
Mantan kiper dari Persija Jakarta ini bermain cukup apik dengan beberapa penyelamatan krusialnya yang membuat Indonesia hanya kalah beberapa gol saja.
Terlebih saat melawan Filipina dikenal dengan terakhir timnas garuda harus bermain dengan 10 orang setelah Kapten tim Muhammad Ferrari harus diusir oleh wasit karena kartu merah.
Beberapa save gemilangnya membuat filipina hanya mampu menjebol gawang indonesia melalui titik penalti saja.
Baca Juga: Rumor Transfer LIga 1: Persija Jakarta Selangkah Lagi Dapatkan Bek Timnas Bolivia Sebastian Alvarez
Pemain muda berusia 21 tahun tersebut mengungkapkan bahwa Timnas Indonesia sudah bermain cukup baik.
Namun sayang hanya belum ada keberuntungan untuk melaju ke babak selanjutnya.
Hal ini dapat dilihat karena Iya beserta kawan-kawannya berhasil mempertahankan gawangnya tanpa kebobolan jika tidak dari titik pinalti.
“Kami bermain bagus, tetapi kali ini kami belum beruntung,”ujar Supriadi.
Baca Juga: Man City Pertimbangkan Pinjam Lionel Messi, Guardiola Cari Solusi Krisis Performa
Ia pun mengungkapkan rasa senangnya karena bisa kembali membela timnas Indonesia di ajang ini.
Dan mengatakan akan berusaha lebih baik lagi agar mampu membawa negaranya mendapatkan hasil yang sesuai ditargetkan
“Senang bisa bermain lagi untuk Timnas Indonesia,” tutup Supriadi.