MANIAK BOLA - Berikut update skor dan link live streaming Indonesia vs Filipina di laga penentuan Grup B Piala AFF 2024 yang saat ini sedang berlangsung.
Timnas Indonesia yang bermain di bawah dukungan ribuan suporter di Stadion Manahan, Solo, masih kesulitan membongkar pertahanan Filipina.
Pada menit 7, Filipina kehilangan penjaga gawang mereka, Patrick Deyto. Kiper berusia 35 tahun itu digantikan oleh Quincy Kameraad akibat cedera.
Patrick Deyto tidak bisa melanjutkan permainan setelah mengalami cedera akibat berbenturan dengan Rayhan Hannan.
Baca Juga: Barcelona vs Atletico Madrid: Jadwal, Statistik, dan Prediksi Pekan ke-18 La Liga 2024/2025
Di awal pertandingan, Indonesia mendapat tekanan yang cukup gencar dari para pemain Filipina dan sering melakukan pelanggaran untuk menghentikan serangan dari The Azkals.
Pada menit 20 Filipina memberikan ancaman lewat tendangan Alex Monis yang eksekusinya terarah ke gawang, tapi masih bisa diblok oleh kiper Cahya Supriadi.
Setelah berkali-kali ditekan para pemain Filipina, Indonesia menciptakan shoot on target pertama lewat tendangan bebas, Marselino Ferdinan di menit 25.
Filipina merespons di menit 29, lewat tendangan Michael Kempter yang mengarah ke gawang dan masih bisa diamankan Cahya Supriadi.
Kerja sama apik Marselino Ferdinan dan Dony Tri Pamungkas, hampir menciptakan petaka untuk Filipina pada menit 34.
Kartu Merah Ferrari
Marselino melepaskan tendangan yang sempat mengenai pemain Filipina, namun bola masih bisa diamankan penjaga gawang Filipina, Quincy Kameraad.
Di menit 38, Marselino kembali memperoleh peluang dan nyaris membawa Indonesia unggul. Sayangnya, tendangan Marselino masih membentur mistar gawang, setelah sempat ditepis Kameraad.
Baca Juga: AS Roma vs Parma: Jadwal, Statistik, dan Prediksi Pekan ke-17 Serie A 2024/2025
Saat permainan Indonesia mulai membaik, Muhammad Ferrari yang terpancing provokasi Amani Aguinaldo, harus meninggalkan lapangan setelah diganjar kartu merah.
Dalam tayangan ulang, Ferrari melakukan gerakan menyikut yang mengenai dada Amani Aguinaldo setelah diganggu oleh kapten Filipina tersebut.
Kalah jumlah pemain, Indonesia tetap tampil agresif dan kembali memperoleh peluang pada menit 45+2 lewat Arkhan Fikri.
Sayangnya tendangan Arkhan Fikri di muka gawang Filipina masih jauh dari sasaran.
Di menit 45+6, gawang Indonesia hampir bobol lewat sundulan Bjorn Kristensen. Tapi Cahya Supriadi dengan gemilang berhasil menggagalkannya.
Berikut susunan pemain Indonesia saat hadapi Filipina:
INDONESIA XI: Cahya Supriyadi (kiper); Muhammad Ferarri, Kadek Arel, Dony Tri Pamungkas, Asnawi Mangkualam; Achmad Maulana, Arkhan Fikri, Pratama Arhan; Rayhan Hannan, Rafael Struick, Marselino Ferdinan.
Cadangan: Daffa Fasya (kiper), Erlangga (kiper), Sulthan Zaky, Nico Alfriyanto, Kakang Rudianto, Mikael Tata, Robi Darwis, Zanadin, Victor Dethan, Arkhan Kaka, Ronaldo Kwateh, Hokky Caraka.
FILIPINA XI: Patrick Deyto/Kammeraad (kiper); Amani Aguinaldo (kapten), Adrian Ugelvik, Paul Tabinas, Scott Woods, Sandro Reyes, Bjorn Kristensen, Alex Minis, Zico Bailey, Michael Kempter, Javier Mariona.
Cadangan: Linares, Baldisimo, Gayoso, Dalapo, Carino, Guimaraes, Kammeraad, Reichelt, Kekkonen, Rontini, Merino, Mauiling.
Info Live Streaming Indonesia vs Filipina
Pertandingan Indonesia vs Filipina disiarkan langsung RCTI dan GTV pada Sabtu, 21 Desember 2024, pukul 20.00 WIB.
Laga Indonesia vs Filipina, juga bisa ditonton secara streaming di RCTI+ dan Vision+ dengan membeli paket berlangganan.
Berikut link live streaming Indonesia vs Filipina: