MANIAK BOLA - Saat ini sedang berlangsung live streaming Vietnam vs Indonesia di laga Grup B Piala AFF 2024 yang tayang di RCTI dan GTV serta platform OTT, RCTI+ dan Vision+.
Rangkaian siaran langsung pertandingan Vietnam vs Indonesia sudah tayang di RCTI maupun di platform streaming, RCTI+ dan Vision+, meski laga big match di Piala AFF 2024 ini, baru digelar nanti malam.
RCTI akan mulai menyiarkannya sejak pukul 17.00 WIB. Sementara kick-off pertandingan Vietnam vs Indonesia akan dilaksanakan pada pukul 20.00 WIB.
Laga Vietnam vs Indonesia di matchday 3 Grup B Piala AFF 2024 akan dipimpin wasit asal Arab Saudi, Abdullah Al-Shehri, yang berlangsung di Stadion Viet Tri, kota Viet Tri, Vietnam.
Baca Juga: Link Nonton Live Streaming Chelsea vs Brentford: Kans The Blues Dekati Liverpool
Setelah hasil imbang 3-3 dengan Laos di laga kedua, Timnas Indonesia dituntut meraih kemenangan di dua laga terakhir melawan Vietnam dan Filipina.
Tentu bukan tugas yang mudah, karena Vietnam dan Filipina di atas merupakan lawan terberat Indonesia di Grup B Piala AFF 2024.
Secara matematis, Indonesia bisa lolos ke semifinal jika minimal bisa meraih hasil imbang dan menang di dua laga terakhir.
Timnas Indonesia saat ini menempati posisi pertama Grup B Piala AFF 2024 dengan mengumpulkan 4 poin dari dua kali bertanding.
Baca Juga: Rating Jay Idzes setelah Cetak Gol Penebus Dosa yang Bersejarah ke Gawang Juventus
Namun, Vietnam dan Filipina yang posisinya berada di bawah Indonesia baru bertanding sekali. Sehingga berpotensi menggusur Indonesia dari puncak klasemen.
Filipina akan memainkan laga keduanya petang ini, menghadapi tuan rumah Laos di New Laos National Stadium, kota Vientiane.
Info Live Streaming Vietnam vs Indonesia
Pertandingan Vietnam vs Indonesia di Stadion Viet Tri, rencananya akan disiarkan langsung RCTI dan GTV pada Minggu, 15 Desember 2024, pukul 20.00 WIB.
Laga Vietnam vs Indonesia yang akan dipimpin wasit asal asal Arab Saudi, Abdullah Al-Shehri, juga bisa ditonton secara streaming di RCTI+ dan Vision+ dengan membeli paket berlangganan.
Berikut link live streaming Vietnam vs Indonesia: