Timnas Indonesia Menang Susah Payah Kontra Myanmar, STY: Pemain Senior Berupaya Maksimal

Rabu 11 Des 2024, 05:07 WIB
Upaya maksimal para pemain senior jadi titik balik kemenangan Indonesia atas Myanmar.(Sumber: X/ Timnas Indonesia)

Upaya maksimal para pemain senior jadi titik balik kemenangan Indonesia atas Myanmar.(Sumber: X/ Timnas Indonesia)

MANIAK BOLA -Pelatih Timnas Indonesia mengungkapkan kemenangan atas Myanmar didapatkan dengan cara tidak mudah.

Pada laga pembuka Piala AFF 2024 skuad Garuda mendapatkan perlawanan kuat dari tuan rumah yang turut mengincar kemenangan.

Keberuntungan lebih berpihak kepada anak asuh hingga pada akhirnya berhasil menang dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan yang digelar pada Senin 9 Desember 2024 tersebut.

Seperti yang diketahui bahwa Timnas Indonesia kali ini turun dengan skuad yang mayoritas berisi para pemain muda.

Baca Juga: Rumor Jay Idzes Cs Bakal Dibesut Pelatih Anyar kian Santer

Hal tersebut terlihat dalam starting line-up yang diturunkan oleh STY di pertandingan pertama kontra Myanmar seluruhnya berada di bawah 23 tahun.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut mengatakan bahwa seluruh pertandingan pertama akan terlihat sulit pada ajang apapun itu.

Namun kali ini terasa berbeda karena Indonesia harus tampil melawan para pemain senior yang sudah sarat akan pengalaman.

"Pertandingan pertama selalu sulit. Tapi seperti yang saya sebutkan kemarin, tim ini mayoritas dihuni pemain U-23, pemain-pemain muda," ungkap STY.

Baca Juga: Cetak Sejarah Sebagai Pemain Termuda, Bisakah Arkhan Kaka Jadi Pencetak Gol Termuda di Piala AFF?

Titik balik kemenangan dari Garuda Nusantara terlihat sejak STY menurunkan pemain senior di babak kedua.

Berita Terkait

News Update