MANIAK BOLA - Hasil drawing kualifikasi putaran ketiga Piala Asia 2027, menempatkan Vietnam dan Malaysia di grup yang sama.
Drawing kualifikasi putaran tiga Piala Asia 2027, baru selesai dilaksanakan Konfederasi Sepak Bola Asia, AFC pada Senin, 9 Desember 2024.
Sebanyak 24 negara bertarung di putaran tiga kualifikasi Piala Asia 2027 yang dijadwalkan digelar mulai 25 Maret 2025 mendatang.
Ke-24 negara ini dibagi ke dalam enam grup, di mana hanya negara peringat pertama masing-masing grup yang berhak lolos.
Dua negara kuat sepak bola Asia Tenggara, Vietnam dan Malaysia harus saling sikut memperebutkan satu tiket lolos ke putaran final Piala Asia 2027.
Hasil undian ini, tentu jadi kenyataan buruk bagi Vietnam dan Malaysia yang menempati Grup F bersama Nepal dan Laos.
Kualifikasi putaran tiga Piala Asia 2027 melibatkan 20 negara peringkat tiga dan empat pada kualifikasi Piala Dunia 2026. Ditambah empat negara yang lolos lewat jalur play-off.
Timnas Indonesia tak Terlibat
Sementara Timnas Indonesia tidak terlibat dan tak perlu menjalani pertandingan di kualifikasi ronde tiga Piala Asia 2027 karena sudah dipastikan lolos ke putaran final.
Indonesia jadi satu-satunya negara ASEAN yang telah memastikan lolos ke putaran final Piala Asia 2027 yang akan digelar di Arab Saudi.
Timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2027 setelah finish di posisi kedua Grup F, di bawah Irak pada putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026.