Link Nonton Live Streaming Myanmar vs Indonesia di Laga Grup B Piala AFF 2024

Senin 09 Des 2024, 09:38 WIB
Link live streaming Myanmar vs Indonesia di laga Grup B Piala AFF 2024. (Sumber: Instagram @rctisports)

Link live streaming Myanmar vs Indonesia di laga Grup B Piala AFF 2024. (Sumber: Instagram @rctisports)

MANIAK BOLA - Live streaming Myanmar vs Indonesia di laga Grup B Piala AFF 2024 akan tayang pada hari Senin, 9 Desember 2024, malam.

Timnas Indonesia tandang ke markas Myanmar, Stadion Thuwunna, Yangon, untuk melakoni pertandingan pertama di Grup B Piala AFF 2024.

Memasuki turnamen Piala AFF 2024 sebagai tim termuda dengan usia rata-rata pemain 20,9 tahun, bahkan jadi negara paling 'hijau' sepanjang sejarah penyelenggaraan ajang ini.

Menghadapi Myanmar, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong diprediksi akan menurunkan para pemain yang selama ini membela Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Baca Juga: Drawing Kualifikasi Putaran Tiga Piala Asia 2027: Indonesia tak Terlibat, Malaysia Dapat Undian Buruk

Muhammad Ferrari dan Asnawi Mangkualam jadi opsi terbaik untuk menggalang lini pertahanan Timnas Indonesia. Asnawi pun hampir dipastikan akan jadi kapten tim di laga ini.

Lalu, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Hokky Caraka dan Rafael Struick, sulit rasanya tidak memilih mereka dalam starting XI.

Piala AFF Bukan Prioritas

Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 tidak dibebani target juara, meski ada ekspektasi besar dari pecinta sepak bola nasional kepada skuad muda Garuda untuk mengangkat trofi Piala AFF 2024.

Shin Tae Yong diharapkan menjadikan turnamen ini untuk mematangkan pemain yang disiapkan bertarung di SEA Games dan kualifikasi Piala Asia U23 tahun 2025.

Baca Juga: Cara Nonton Live Streaming Myanmar vs Indonesia di Laga Pertama Grup A Piala AFF 2024

"Kami berada di sini juga sebagai bagian dari persiapan menghadapi SEA Games dan Kualifikasi Piala Asia U23 tahun depan," kata Shin Tae Yong dikutip dari laman PSSI.

Info Live Streaming

Berita Terkait
News Update