10 Pemain Termahal Piala AFF 2024, Tak Ada dari Timnas Indonesia

Senin 02 Des 2024, 12:16 WIB
Asnawi Mangkualam, menjadi pemain termahal dari Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. (Sumber: x/@footballr)

Asnawi Mangkualam, menjadi pemain termahal dari Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. (Sumber: x/@footballr)

MANIAK BOLA - Turnamen Piala AFF 2024 akan mulai berlangsung pada 9 Desember 2024 mendatang dengan diikuti 10 tim dari Asia Tenggara.

Timnas Indonesia menjadi salah satu unggulan di turnamen kali ini meski tim Garuda belum pernah menjadi juara di ajang Piala AFF.

Untuk Piala AFF 2024 sendiri, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memutuskan bakal memakai pemain dari skuad U22.

Baca Juga: Daftar Pemain Absen PSM Makassar vs Borneo FC Samarinda, Juku Eja Hadapi Situasi Sulit

Hal tersebut disebabkan karena tim utama diproyeksikan untuk fokus berjuang di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 di mana saat ini Tim Garuda sudah lolos hingga putaran ketiga.

Dengan keputusan tersebut, otomatis Timnas Indonesia di Piala AFF akan dihuni pemain-pemain muda yang mayoritas bermain di liga lokal.

Ini juga membuat pemain-pemain Indonesia tak ada dalam daftar pemain termahal Piala AFF 2024.

Alhasil, daftar tersebut didominasi oleh pemain-pemain dari tim juara bertahan, Thailand.

Baca Juga: Hasil Laga Pemain Abroad Timnas Indonesia Pekan Ini: Jay Idzes dan Thom Haye Kalah Lagi

10 Pemain Termahal Piala AFF 2024

Berikut adalah daftar pemain yang memiliki market value atau harga pasar termahal di Piala AFF 2024 berdasarkan data terbaru Transfermark:

1. Supachok Sarachat (Thailand): Rp15,64 miliar

Berita Terkait

News Update