Suwardi, petarung asal Magetan, Jawa Timur, telah menjadi ikon di One Pride MMA sejak debutnya pada 2016. (Sumber: IG: @oneprideimma)

Sportainment

Suwardi, Raja Flyweight One Pride MMA: Hanya Kalah dari 2 Petarung Ini

Jumat 07 Feb 2025, 16:36 WIB

MANIAK BOLASuwardi, petarung asal Magetan, Jawa Timur, telah menjadi ikon di One Pride MMA sejak debutnya pada 2016. Dengan julukan "Becak Lawu," ia telah mencatatkan 18 pertarungan dengan rekor 15 kemenangan dan hanya 3 kekalahan.

Selama hampir sembilan tahun berkarier, Suwardi dikenal sebagai petarung tangguh yang sulit dikalahkan. Namun, dari tiga kekalahannya, hanya dua petarung yang benar-benar mampu menumbangkannya.

Dua Petarung yang Mengalahkan Suwardi

Dua nama yang berhasil menorehkan kemenangan atas Suwardi memiliki kesamaan unik: nama mereka sama-sama diawali dengan huruf "R." Mereka adalah Rama Supandhi dan Rudy Agustian.

Baca Juga: Resmi! Laga Timnas Indonesia U20 di Piala Asia 2025 Tayang di Dua Stasiun TV Ini

Kekalahan pertama Suwardi terjadi pada One Pride MMA 14 tahun 2017 saat berhadapan dengan Rudy Agustian. Dalam pertarungan lima ronde yang ketat, Suwardi kalah lewat keputusan juri atau split decision.

Balas Dendam ke Rudy Agustian

Merasa laga pertama belum tuntas, Suwardi menantang Rudy Agustian untuk rematch setahun kemudian. Pertarungan ulang itu berakhir berbeda, dengan Suwardi sukses mencekik Rudy menggunakan teknik rear naked choke di ronde 3.

Kemenangan ini membawa Suwardi menjadi juara nasional divisi flyweight. Sejak saat itu, ia mendominasi kelasnya dan menumbangkan lawan demi lawan yang menghadangnya.

Baca Juga: Jadwal Final Piala Liga Inggris 2025 dan Info Live Streaming Liverpool vs Newcastle United, Tayang di Mana?

Kekalahan dari Rama Supandhi

Pada tahun 2020, dominasi Suwardi akhirnya terhenti oleh Rama Supandhi di One Pride MMA 36. Rama, yang dijuluki "Hellboy," sukses mengalahkan Suwardi dengan teknik rear naked choke di ronde ketiga.

Hasil ini membuat Rama menjadi juara baru flyweight One Pride MMA. Sementara Suwardi harus bangkit kembali untuk merebut kembali tahtanya.

Pertemuan Kedua dengan Rama: Gagal Balas Dendam

Baca Juga: Kedatangan Sosok Ini, Markas Persib Bakal Jadi Bandung Allianz Arena?

Setelah dua kemenangan beruntun, Suwardi mendapatkan kesempatan bertemu lagi dengan Rama Supandhi. Kali ini, ia berambisi untuk membalas kekalahannya dan merebut kembali sabuk juara flyweight.

Namun, rencana Suwardi gagal terwujud. Rama kembali menang, kali ini lewat keputusan juri (decision), yang membuat Suwardi harus bersabar menunggu kesempatan berikutnya.

Kembali Jadi Juara Flyweight One Pride

Meski sempat terhenti dua kali oleh Rama, Suwardi tidak menyerah. Ia kembali merangkak naik dan akhirnya merebut sabuk flyweight dari tangan Jeremia Siregar.

Baca Juga: Hijrah ke Aston Villa, Marcus Rashford Kembali Perform atau Makin Melempem

Kini, Suwardi telah mengukuhkan dirinya sebagai juara sejati. Dengan rekor impresifnya, ia berhasil mendapatkan sabuk abadi flyweight One Pride MMA dan tetap tak terkalahkan sejak kemenangan atas Jeremia.

Pesan Suwardi untuk Petarung Muda

Menanggapi perjalanan kariernya yang penuh tantangan, Suwardi tetap rendah hati. Ia menganggap kekalahan sebagai bagian dari perjalanan seorang petarung.

"Dalam pertandingan ada menang dan kalah, itu normal," ujar Suwardi kepada onepride.net pada Jumat, 7 Februari 2025. Ia berharap para petarung muda bisa termotivasi untuk terus berkembang dan menantang dirinya suatu hari nanti.

Tags:
SuwardiOne PrideMMAMagetanJawa Timur

Afrizal Rosikhul Ilmi

Reporter

Afrizal Rosikhul Ilmi

Editor