MANIAK BOLA - Timnas bulu tangkis Indonesia akan memulai perjuangannya di kalender tahunan BWF pada ajang Malaysia Open 2025.
Turnamen ini akan dimulai dari 7 Hingga 12 Januari 2025 mendatang yang akan digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
Drawing atau penentuan laga telah digelar dan para atlet sudah siap menurunkan terbaiknya untuk mendapatkan kemenangan pada ajang ini.
Timnas merah putih sendiri mengirimkan 9 perwakilan pada turnamen tersebut udah siap merebut seluruh Piala yang akan di pertandingkan.
Baca Juga: Malaysia Open 2025: Jadwal Lengkap Pertandingan Mulai dari 7 hingga 12 Januari 2025
Jadwal Pertandingan dan Sistem Turnamen
Malaysia Open 2025 sendiri mempunyai sebuah Tipe turnamen yakni super 1000 dimana akan langsung memainkan babak 32 besar sejak awal.
Para pemain tidak harus melewati babak kualifikasi atau grup terlebih dahulu untuk lolos ke babak gugur.
32 pebulu tangkis tangan langsung masuk ke dalam babak penyisihan dengan jumlah pertandingan satu kali setiap pertemuan.
Para pemain yang berada di posisi 1 hingga 16 akan bermain pada Selasa 7 Januari 2025.
Sementara sisanya yakni dari peringkat 17 hingga 32 akan memainkan laganya pada Rabu 8 Januari 2025.
Setelah itu akan masuk ke babak 16 besar yang akan dimainkan pada Kamis 9 Januari 2025.
Kemudian pada babak perempat final akan dibagi menjadi dua waktu yakni sesi Pagi dan siang yang akan dilakukan pada 10 Januari 2025.
Mereka yang berhasil menggugurkan lawannya akan melaju ke babak semifinal pada 11 Januari 2025.
Baca Juga: Jadwal Kedatangan dan Perkenalan Pelatih Anyar Timnas Indonesia Dibocorkan Erick Thohir
Barulah seluruh partai Puncak akan digelar pada tanggal 12 Januari 2025 yang akan dipertemukan pada laga final.
Daftar Nama Pebulu Tangkis Timnas Indonesia
Berikut ini adalah daftar nama dari para pebulu tangkis Timnas Indonesia yang tampil pada ajang Malaysia Open 2025
Tunggal putra:
- Jonatan Christie (3)
- Anthony Sinisuka Ginting
Tunggal putri:
- Gregoria Mariska Tunjung (4)
- Putri Kusuma Wardani
Baca Juga: Putra Shin Tae Yong, Shin Jae-won Tulis Komentar Emosional setelah Ayahnya Dipecat PSSI
Ganda putra:
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (4)
- Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani
Ganda putri:
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (5)
- Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Ganda campuran:
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja (5)
Hasil Drawing Pebulu Tangkis Indonesia
Skuad timnas Indonesia secara total mengirimkan 9 wakilnya yang terdiri dari dua tunggal putra, dua tunggal putri, dua ganda putra, dua ganda putri dan 1 ganda campuran.
Baca Juga: Segera Bela Timnas Indonesia, Ole Romeny: Rasanya Sangat Istimewa
Merah putih mengerahkan seluruh pemain terbaiknya agar mampu membawa pulang gelar juara sekaligus hadiah senilai 1.450.000 dollar yang setara dengan Rp23,4 miliar ke tanah air.
Berikut ini adalah hasil drawing dari pebulu tangkis Indonesia yang akan bertanding pada Malaysia Open 2025.
Tunggal putra:
- Jonatan Christie vs Toma Junior Popov (Prancis)
- Anthony Sinisuka Ginting vs Chia Hao Lee (China Taipei)
Tunggal putri:
- Gregoria Mariska Tunjung vs Putri Kusuma Wardani
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Yew Sin Ong/Ee Yi Teo (Malaysia)
- Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani vs Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark)
Baca Juga: Reaksi Netizen setelah Shin Tae Yong Dipecat dari Posisi Pelatih Timnas Indonesia
Ganda putri:
- Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Pei Shan Hsieh/En-Tzu Hung (China Taipei)
- Lanny Tria Mayasari/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Pearly Tan/Muralitharan Thinaah (Malaysia)
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emmanuelle Widjaja vs Tien Ci Wong/Chiew Sien Lim (Malaysia)