MANIAK BOLA - Laga terakhir di babak play off degrdasi Liga 2 Grup J akan mempertemukan antara Persiku Kudus menghadapi Persekat Tegal.
Laga Persiku vs Persekat akan berlangsung pada Selasa, 25 Februari 2025, di Stadion Wergu Wetan.
Kedua tim saat ini berurutan ada di posisi satu dan dua dengan koleksi poin yang sama yakni 13 angka.
Namun, Persekat berhak ada di peringkat pertama karena unggul selisih gol dari Persiku.
Baca Juga: Link Live Streaming Play Off Degradasi Liga 2: Persikas vs Persipal, Posisi Persipura Terancam
Hasil Imbang Bikin Persiku dan Persekat Aman
Mengingat posisi kedua tim yang berada di papan atas Grup J, Persiku dan Persekat hanya membutuhkan hasil imbang untuk sama-sama bertahan di Liga 2 musim depan.
Jika salah satunya ada yang kalah, bukan tak mungkin posisi mereka melorot ke urutan ketiga tersalip.
Persibo yang kini di peringkat 4 dengan koleksi 10 poin, bisa saja menyalip ke urutan kedua jika berhasil menang atas Persewar di hari yang sama.
Namun, Persibo harus menang dengan minimal selisih 3 gol dari Persewar, itupun dengan catatan salah satu dari Persiku dan Persekat ada yang kalah.
Seperti diketahui, peringkat pertama dan kedua dari setiap grup (H, I, J, K) akan bertahan di Liga 2 musim 2025-2026.
Sementara itu, tim yang berada di peringkat ketiga grup J dan K akan melakoni babak play off.
Pemenang dari babak play off ini akan bertahan di Liga 2, sementara tim yang kalah akan terdegradasi ke Liga 3
Ada pun tim peringkat ketiga dan keempat dari grup H dan I, serta peringkat keempat dan kelima dari grup J dan K, akan terdegradasi ke Liga 3.
Baca Juga: PSIM Terkena Sanksi dari Komdis PSSI Jelang Laga Final Liga 2 Lawan Bhayangkara FC
Klasemen Sementara Babak Play Off Degradasi Liga 2 Grup J jelang pertandingan terakhir
Grup J
- Persekat (7/13)
- Persiku (7/13)
- Gresik United (8/12)
- Persibo (7/10)
- Persewar (7/2)
Saksikan laga play off degradasi Liga 2 antara Persiku vs Persekat, Selasa 25 Februari 2025 Pukul 15.00 WIB melalui link di bawah ini.
LINK LIVE STREAMING PERSIKU vs PERSEKAT
DISCLAIMER: Untuk dapat menyaksikan laga Persiku vs Persekat, Anda harus berlangganan terlebih dulu di platform tersebut.