Bocor! Laga Persijap vs PSPS Pekanbaru Bakal Dipimpin Wasit Asing dari Singapura

Selasa 25 Feb 2025, 10:39 WIB
Ilustrasi wasit yang bakal memimpin laga Persijap vs Persib di playoff promosi Liga 2 2024-25. (Foto: Pixabay/planet_fox)

Ilustrasi wasit yang bakal memimpin laga Persijap vs Persib di playoff promosi Liga 2 2024-25. (Foto: Pixabay/planet_fox)

MANIAK BOLA - Wasit asing dikabarkan bakal memimpin laga playoff promosi Liga 2 antara Persijap vs PSPS Pekanbaru.

Persijap dan PSPS Pekanbaru bakal saling bertarung untuk bisa promosi ke Liga 1 musim depan.

Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Gelora Bumi Kartini, Jepara, pada Selasa 25 Februari 2025, pukul 19.00 WIB nanti malam.

Sebelumnya, PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyampaikan jika pertandingan babak final Liga 2 2024-25, bakal dipimpin oleh wasit asing.

Baca Juga: Kian Bersinar Jelang Bela Timnas Indonesia, Jordi Amat Bawa JDT Juarai Liga Super Malaysia

Nantinya, wasit asing tersebut bakal memimpin dua pertandingan babak final Liga 2, yakni Persijap vs PSPS dan PSIM vs Bhayangkara FC.

Kira-kira siapa wasit asing yang bakal memimpin laga Persijap vs PSPS?

Dipimpin Wasit Singapura

Bocor di media sosial jika laga Persijap vs PSPS nanti malam bakal dipimpin wasit asing asal Singapura, Clarence Leow.

Baca Juga: Bawa Bangkok United Bersaing di Papan Atas, Pratama Arhan Beri Respon Berkelas

Bocoran wasit tersebut diunggah oleh akun instagram @gosballfc, pada postingan ig story, Selasa 25 Februari 2025.

Selain itu, duel antara Laskar Kalinyamat melawan Askar Bertuah juga bakal menjadi pertandingan Liga 2 pertama, yang menggunakan Video Assistant Referee (VAR).

Berita Terkait
News Update