MANIAK BOLA - PSIM Yogyakarta menghadapi Bhayangkara FC di final Liga 2 musim 2024-25, berikut prediksi susunan pemain kedua tim.
Pertandingan final Liga 2 2024-25 antara PSIM vs Bhayangkara FC akan digelar di Stadion Manahan, Solo, pada Rabu, 26 Februari 2025.
Ini akan jadi pertemuan ketiga PSIM dan Bhayangkara FC di Liga 2 musim ini, setelah kedua tim bertarung di babak penyisihan Grup 2.
Dalam dua pertemuan sebelumnya di babak penyisihan, PSIM dan Bhayangkara FC saling mengalahkan.
Baca Juga: Jelang Final Liga 2, PSIM Yogyakarta Sampaikan Kabar Buruk
Pada pertemuan pertama di kandang Bhayangkara FC, PSIM menang dengan skor 0-1 lewat gol Rafinha pada menit 28.
Kemudian saat PSIM bertindak sebagai tuan rumah, Bhayangkara FC memenangkan duel dengan skor 1-2, lewat brace dari Frengky Missa yang sempat dibalas gol penalti Rafinha.
Di laga final Liga 2, Rafinha dan Frengky Missa dipastikan akan kembali jadi andalan di masing-masing kubu.
Rafinha saat ini jadi pemain paling subur kedua di kompetisi Liga 2 dengan mencetak 19 gol, terpaut dua gol dari striker Persipura Jayapura, Ramai Rumakiek.
Sementara Frengky Missa, kerap mencetak gol penting untuk Bhayangkara FC dan yang menarik gol-golnya selalu berujung kemenangan.
Total sudah empat gol diciptakan eks pemain Persikabo 1973 itu, untuk Bhayangkara FC.