"Saya sebenarnya ingin menjawab, tapi saya tidak bisa. Saya tidak mau berbicara soal PSSI. Lebih baik Anda tanyakan pada mereka, kenapa Beckham mendapat sanksi tiga pertandingan," tegas Bojan.
Menurutnya, PSSI pasti memiliki alasan tersendiri dalam menjatuhkan sanksi tersebut. Namun, ia yakin federasi terbuka untuk memberikan klarifikasi terkait keputusan itu.
"Saya yakin mereka terbuka untuk menjawab pertanyaan ini," pungkasnya.