"Waktunya tidak terlalu panjang. Jadi itu yang kami lakukan (menyimpan sejumlah pemain saat lawan PSKC)," jelas Hanim.
Kemenangan di pertandingan final tentu akan melengkapi pencapaian Bhayangkara FC yang berhasil promosi ke Liga 1 musim depan.
Baca Juga: Mees Hilgers Tidak Bisa Tidur Nyenyak Jelang Bela Timnas Indonesia, Kenapa?
Bhayangkara FC pada Liga 1 musim 2023-24, terdegradasi ke Liga 2. Tapi mereka bangkit dan langsung promosi kembali ke Liga 1 musim depan.
Jadwal Keberangkatan ke Yogyakarta
Sementara itu, menurut sumber di internal Bhayangkara FC kepada MANIAKBOLA.NET, I Putu Gede Juni Antara dan kawan-kawan dijadwalkan tiba di Yogyakarta H-2 final.
Jika sesuai rencana awal, skuad Bhayangkara FC akan berangkat menuju Yogyakarta pada Senin, 24 Februari 2025.
Bhayangkara FC dan PSIM sebelumnya pernah bertemu di babak awal kompetisi Liga 2 musim 2024-25.
Dalam dua kali pertemuan di babak awal Grup 2 Liga 2 musim ini, PSIM dan Bhayangkara FC saling mengalahkan.
PSIM menang 0-1 di kandang Bhayangkara FC, sementara The Guardian membalasnya dengan kemenangan 1-2 di markas Laskar Mataram.