Streaming Persis Solo vs Semen Padang di pekan ke-24 Liga 1 2024-25. (Foto: persissolo.id)

Liga 1

Line Up dan Link Live Streaming Persis Solo vs Semen Padang: Laskar Sambernyawa Berusaha Keluar dari Degradasi

Jumat 21 Feb 2025, 14:27 WIB

MANIAK BOLA - Berikut link nonton live streaming pertandingan antara Persis Solo melawan Semen Padang.

Persis Solo bakal berhadapan dengan Semen Padang, pada pertandingan pekan 24 Liga 1 2024-25.

Laga tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Manahan, Solo, pada Jumat 21 Februari 2025, pukul 15.30 WIB, sore ini.

Tim tuan rumah, Persis Solo tengah berusaha keras keluar dari jeratan degradasi.

Baca Juga: Tampil Buruk di Ajang Piala Asia U20 2025, Timnas Indonesia U20 Disebut Tak Layak Bersaing di Level Asia

Pasalnya, saat ini skuad Laskar Sambernyawa berada dalam posisi paling buncit dengan mengemas 18 poin.

Oleh karena itu, kemenangan sangat penting untuk membawa tim besutan Ong Kim Swee keluar dari zona merah.

Namun di laga nanti Laskar Sambernyawa tidak akan diperkuat oleh sejumlah pilarnya, karena sanksi kartu.

Sebanyak tiga pemain Persis terkena skorsing kartu sehingga harus absen di pertandingan nanti.

Baca Juga: Promosi ke Liga 1, Ini Opsi Kandang PSIM Yogyakarta Musim Depan

Ketiga pemain tersebut di antaranya adalah Ramadhan Sananta, Sho Yamamoto dan Rizky Dwi.

Sementara itu, Semen Padang justru bakal tampil dengan kekuatan penuh saat bertandang ke markas Persis.

Hanya Melcior Majefat yang bakal absen memperkuat Kabau Sirah di laga nanti, karena terkena sanksi kartu merah.

Susunan Pemain

Baca Juga: Belum Terkalahkan Sejak Ganti Pelatih, Madura United Bikin Persib Waswas

PERSIS SOLO XI: M. Riyandi (kiper); Eduardo Kunde, Giovani Numberi, Jordy Tutuarima, Cleylton Santos; Luataro Bellegia, Zanadin Fariz; Althaf Alrizky, Arkhan Kaka, Jhon Cley, Moussa Sidibe.

Cadangan: Rian Miziar, Abdul Aziz, Romadona, Ripal Wahyudi, Fransiskus Alesandro, Rendy Sanjaya, Gardhika Arya, Braif Fatari, Gianluca Pandeynuwu (kiper), Panca Nur Widiastono (kiper), Irfan Jauhari.

Pelatih: Ong Kim Swee.

SEMEN PADANG XI: Arthur Augusto (kiper); Alexvan Djin, Tin Martic, Zidane Afandi; Alhassan Wakaso, Filipe Chaby, Ricky Ariansyah, Rosad Setiawan; Bruno Gomes, Cornelius Stewart, Gala Pagamo.

Baca Juga: Jelang Laga Terakhir Play Off Degradasi Liga 2: Persipura dan Gresik United Sama-sama Jalani Partai Krusial

Cadangan: Frendi Saputra, Dwi Geni Nofiansyah, Firman Juliansyah, Dimas Saputra, Kim Mingyu, Diky Indriyana (kiper), Irkham Mila, M. Ridwan, Bima Reksa.

Pelatih: Eduardo Almeida.

Streaming Persis Solo vs Semen Padang

Pertandingan Persis Solo vs Semen Padang akan digelar pada Jumat 21 Februari 2025, pukul 15.30 WIB, sore ini.

Baca Juga: Kiprah Pemain Timnas Indonesia di Eropa: Kevin Diks Dapat Rating Tinggi, Mees Hilgers Diganjar Rapor Merah

Selain bakal disiarkan live di Indosiar, duel ini juga dapat disaksikan secara streaming di platform OTT, Vidio.

Untuk menyaksikan streaming pertandingan Liga 1 2024-25 di Vidio, harus membeli paket berlangganan.

Live streaming Persis Solo vs Semen Padang bisa diakses di tautan berikut ini, klik di sini.

Disclaimer: MANIAK BOLA tidak bertanggung jawab terhadap tautan dan kualitas siaran.

Tags:
Liga 1Susunan PemainStreamingSemen PadangPersis Solo

Filza Fitriadhi

Reporter

Filza Fitriadhi

Editor