Persebaya Putus Tren Negatif, Bruno Moreira Singgung Soal Peran Paul Munster

Selasa 18 Feb 2025, 22:02 WIB
Pelatih Persebaya, Paul Munster (Sumber: persebaya.id)

Pelatih Persebaya, Paul Munster (Sumber: persebaya.id)

MANIAK BOLA - Pemain Persebaya, Bruno Moriera singgung soal peran sang pelatih, Paul Munster, setelah timya memutus tren buruk.

Skuad Persebaya Surabaya akhirnya berhasil memutus tren negatif tanpa kemenangan di enam pertandingan beruntun.

Tim berjuluk Bajul Ijo ini akhirnya pecah telor dengan meraih kemenangan saat menghadapi PSBS Biak, di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu 16 Februari 2025, lalu.

Di pertandingan tersebut, Persebaya berhasil menumbangkan PSBS Biak lewat gol semata wayang Bruno Moreira.

Baca Juga: Laga Persela vs Persijap Bakal Tetap Dilanjut, Kapan dan Dimana?

Sayangnya, kemenangan tersebut didapat skuad Bajul Ijo di saat Paul Munster absen karena terkena skorsing.

Meski absen, Bruno Moreira mengatakan jika kemenangan tersebut tidak bisa dilepaskan dari peran Paul Munster.

"Ya, semua strategi dan taktik dimulai dari Coach Munster. Pesannya tetap sama. Gaya permainan kami tidak berubah, baik dengan atau tanpa Munster," ujar Bruno Moreira, dikutip dari laman LIB.

"Taktik dan strategi tetap sama seperti yang kami latih. Satu-satunya perbedaan adalah dia tidak berada di pinggir lapangan saat pertandingan," tambahnya.

Baca Juga: Jordi Amat Starter, JDT FC Pastikan Lolos ke Fase Knockout AFC Champions League Elite

Peran Penting Paul Munster

Sebab selama persiapan, pelatih asal Irlandia tersebut tetap memberikan arahan kepada skuad Bajul Ijo.

Berita Terkait
News Update