Hitung-hitungan Peluang Persijap, PSKC dan Persela dalam Perebutan Tiket Play-off Promosi

Senin 17 Feb 2025, 19:27 WIB
Persela Lamongan vs PSKC Cimahi. (Sumber: Instagram @pskc_cimahi)

Persela Lamongan vs PSKC Cimahi. (Sumber: Instagram @pskc_cimahi)

PSKC Cimahi (5 poin)

  • Lolos jika menang atas Bhayangkara FC, Persijap imbang atau kalah dari Persela

Persela Lamongan (4 poin)

  • Lolos jika menang atas Persijap, PSKC imbang atau kalah dari Bhayangkara FC

Berikut jadwal matchday terakhir Grup Y babak 8 besar Liga 2 2024-25:

Selasa, 18 Februari 2025

15.30 WIB - Bhayangkara FC vs PSKC Cimahi (Live streaming Vidio)

15.30 WIB - Persela Lamongan vs Persijap Jepara (Live streaming Vidio)

Bhayangkara FC Promosi ke Liga 1

Bhayangkara FC sudah memastikan lolos promosi ke Liga 1 musim depan setelah mengunci posisi puncak klasemen Grup Y.

Baca Juga: Puluhan Bobotoh Menyusup dan Diamankan saat Laga Persija vs Persib, Ketua Jakmania Buka Suara

The Guardian, julukan Bhayangkara FC, saat ini memimpin klasemen Grup Y dengan mengoleksi 9 poin.

Meski poin maksimal mereka bisa disamai Persijap Jepara, namun Bhayangkara FC unggul head to head atas Laskar Kalinyamat.

Dalam dua kali pertemuan dengan Persijap, Bhayangkara FC menang 3-0 di kandang dan imbang 0-0 di markas Laskar Kalinyamat.

Bhayangkara FC akan menghadapi PSIM Yogyakarta di laga final Liga 2 musim 2024-25.

Berita Terkait

News Update