MANIAK BOLA - Babak 8 besar Liga 2 2024/2025 akan menyelesaikan pertandingan terakhirnya hari ini dan besok, 17-18 Februari 2025.
Pada matchday terakhir ini akan terjadi penentuan untuk menemukan tim yang bakal promosi ke Liga 1 musim depan.
Sejauh ini, baru Bhayangkara FC yang sudah dipastikan lolos ke Liga 1 musim depan.
Selain itu, karean The Guardian dipastikan lolos sebagai juara Grup B, maka mereka juga sudah menyegel satu tempat di final Liga 2 mendatang.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini dan Info Link Streaming, Bali United Siap Gusur Persija dari 4 Besar
Calon lawan Bhayangkara di partai final adalah juara dari Grup A yang masih diperebutkan PSIM Yogyakarta atau PSPS Pekanbaru.
PSIM Selangkah Lagi Lolos Otomatis ke Liga 1
Sesuai aturannya, dua juara grup akan lolos otomatis ke Liga 1 musim depan dan akan saling berhadapan di partai final Liga 2.
PSIM Yogyakarta punya kans besar untuk menjadi tim kedua yang menyusul Bhayangkara FC ke Liga 1.
Rafinha dan kawan-kawan saat ini menjadi pemuncak klasemen Grup A dengan koleksi 12 poin, hanya butuh hasil imbang untuk mengunci posisi juara grup.
Pada laga terakhir, PSIM akan menjamu PSPS Pekanbaru yang berada di posisi kedua.
PSPS masih punya harapan finis di urutan pertama dengan syarat mampu mengalahkan PSIM setidaknya dengan selisih tiga gol.