MANIAK BOLA - Drama Persija vs Persib berakhir imbang setelah Maung Bandung bangkit dari ketinggalan dua gol di babak pertama.
Persija sempat di atas angin usai unggul dua gol lewat Gustavo Almeida dan Firza Andika di babak pertama.
Tapi situasi berbalik setelah pelatih Bojan Hodak melakukan pergantian di awal babak kedua dengan memainkan David da Silva menggantikan Gervane Kastaneer.
Persib bangkit mengejar ketinggalan yang dibuka gol spektakuler dari Nick Kuipers pada menit 52.
Baca Juga: Diduga Bobotoh, Sejumlah Penonton Diamankan saat Hendak Nonton Persija vs Persib di Stadion Patriot
Gol cantik dan berkelas dari David da Silva membuat skor jadi imbang 2-2 pada menit 70.
Striker asal Brazil itu, dengan cerdik melepaskan tendangan lob yang melewati kiper Persija, Andritany.
Di 20 menit terakhir, Persija tampil menyerang dan mengurung pertahanan Persib, tapi skor 2-2 bertahan sampai laga bubar.
Hasil ini membuat Persib yang memimpin klasemen sementara Liga 1 unggul 9 angka dari Persebaya Surabaya dengan mengumpulkan 50 poin.
Persib juga mempertahankan catatan tak terkalahkan di laga tandang, sementara Persija belum terkalahkan di kandang.
Baca Juga: Hasil Persija vs Persib: Gol Lob David Da Silva Buyarkan Kemenangan Macan Kemayoran, Skor Akhir 2-2
Sebelumnya Persebaya berhasil menyodok ke posisi dua klasemen setelah mengalahkan PSBS Biak 1-0.
Kemenangan atas PSBS mengakhiri krisis kemenangan Persebaya setelah di enam laga beruntun hanya mencatat sekali imbang dan lima kali kalah.
Fakta Menarik Persija vs Persib
Berikut beberapa fakta menarik di laga Persija vs Persib di pekan 23 Liga 1 musim 2024-25 berakhir imbang.
1. Persija masih mempertahankan catatan tak terkalahkan di kandang musim ini, dengan torehan 6 kali menang dan 5 imbang. Secara total jika dijumlahkan dengan musim lalu, Persija unbeaten di kandang dalam 15 laga.
2. Persija terakhir kali kalah di kandang pada pekan 25 Liga 1 musim 2023-24, saat dipermalukan Madura United 0-1.
3. Persib belum terkalahkan di 12 pertandingan away musim ini, dengan 6 kali menang dan 6 imbang.
4. Persib terakhir kali kalah di laga tandang kompetisi Liga 1 saat kalah 2-1 dari PSS Sleman di pekan 34 reguler series musim 2023-24.
5. Hasil imbang dengan Persib membuat Persija tak pernah menang dalam empat laga terakhir, dengan catatan 3 kali imbang dan sekali kalah.
6. Persib menambah catatan tak pernah kalah dari Persija menjadi empat laga.
7. Total 6 kartu kuning dikeluarkan wasit di laga Persija vs Persib, kedua tim sama-sama mendapatkan tiga kartu kuning.
8. Persija dan Persib sama-sama melepaskan 12 kali tembakan, dan sama-sama mencatat 3 shoot on target.
9. Persija melepaskan lebih banyak umpan sukses, 304 kali berbanding 281 yang dilepaskan para pemain Persib.
10. Persija unggul tipis dalam penguasaan bola, 51 persen dibandingkan Persib 49 persen.