Catatan Menarik Gustavo Almeida dan Tyronne del Pino Jelang Laga Persija vs Persib di Liga 1 Pekan Ini

Jumat 14 Feb 2025, 19:14 WIB
Gustavo Almeida dan Tyronne del Pino akan adu tajam pada laga Persija vs Persib. (Sumber: Instagram/@gustavoalmeida @tyronnedelpino)

Gustavo Almeida dan Tyronne del Pino akan adu tajam pada laga Persija vs Persib. (Sumber: Instagram/@gustavoalmeida @tyronnedelpino)

MANIAK BOLA - Pertarungan antara Persija Jakarta kontra Persib Bandung di pekan ke-23 Liga 1 Indonesia pada Minggu 16 Februari 2025 mendatang diwarnai sejumlah catatan menarik.

Laga bertajuk El Clasico Indonesia tersebut juga dipastikan berlangsung ketat dan panas mengingat posisi kedua tim yang berada di papan atas.

Uniknya lagi, Persija dan Persib punya catatan spesial jelang bentrokan mereka di Stadion Patriot nanti.

Macan Kemayoran menjadi tim yang tak pernah keok di kandangnya musim ini, sebaliknya Maung Bandung juga tak pernah menelan kekalahan saat bertindak sebagai tamu.

Baca Juga: Daftar Tim yang Dipastikan Bertahan di Liga 2 Indonesia Musim Depan, Persipura Selangkah Lagi

Catatan Menarik Gustavo Almeida dan Tyronne del Pino

Sementara itu, mesin gol dari kedua tim juga punya catatan menarik jelang laga ini, yakni Gustavo Almeida di Persija dan Tyronne del Pino di kubu Persib.

Almeida saat ini menjadi pencetak gol kedua terbanyak di Liga 1 dengan koleski 14 gol, sementara del Pinno membukukan 11 gol.

Keduanya merupakan top skor bagi timnya masing-masing di Liga 1 musim ini.

Namun yang jadi perhatian menarik adalah Almeida menjadi pemain kedua paling produktif saat berlaga di kandang (10 gol), terpaut satu gol dari Alex Martins.

Sebaliknya, Tyronne del Pino menjadi pemain Liga 1 musim ini paling banyak nyekor saat berlaga di tandang (9 gol).

Baca Juga: Adam Alis Berpeluang Dipanggil Timnas Indonesia setelah Sempat Kena PHP Persib

Berita Terkait
News Update