Semen Padang dan Persita Tangerang Sama-Sama Tidak akan Diperkuat Pemain Andalannya

Jumat 14 Feb 2025, 10:32 WIB
Pertemuan Semen Padang dengan Persita Tangerang di putaran pertama Liga 1 2024-25. (Foto: Instagram/@semenpadangfcid)

Pertemuan Semen Padang dengan Persita Tangerang di putaran pertama Liga 1 2024-25. (Foto: Instagram/@semenpadangfcid)

Skuad Pendekar Cisadane masih belum bisa diperkuat oleh Eber Bessa, saat bertandang ke markas Semen Padang.

Pasalnya, mantan pemain Bali United tersebut masih menjalani proses pemulihan cedera lutut yang membekapnya.

Baca Juga: Sempat 'Nganggur', Eks Persib Ini Akhirnya Sudah Miliki Klub Baru

Selain Eber Bessa, Pendekar Cisadane pun bakal kehilangan Bae Shin yeong di laga nanti, karena terkena akumulasi kartu kuning.

Pemain asal Korea Selatan tersebut saat ini sudah mengoleksi 4 kartu kuning, yang membuatnya harus absen di laga nanti.

Kartu kuning keempat didapat Bae Shin yeong di pertandingan sebelumnya, saat Persita mengalahkan Persik Kediri.

Di atas kertas, Persita bakal lebih diunggulkan ketimban Semen Padang pada laga nanti sore.

Baca Juga: Ong Kim Swee Minta Skuad Persis Solo Tetap Waspada dalam Menghadapi Persik Kediri

Apalagi Pendekar Cisadane membawa modal bagus, setelah di pertandingan sebelumnya mengalahkan Persik Kediri.

Persita semakin diunggulkan setelah di pertemuan pertama berhasil mengalahkan Semen Padang lewat gol tunggal Ryuji Utomo.

Berita Terkait

News Update