MANIAK BOLA - Ribuan bobotoh hadir langsung memberikan dukungan kepada para pemain Persib Bandung yang berlatih di Stadion GBLA pada Kamis, 13 Februari 2025.
Suporter setia Persib itu, sengaja hadir di Stadion GBLA untuk menyuntik motivasi para pemain Maung Bandung yang akan menghadapi laga besar lawan Persija Jakarta.
Kedatangan ribuan bobotoh sekitar 10 menit sebelum sesi latihan berakhir di Stadion GBLA ini, merupakan tradisi yang biasa dilakukan jelang pertandingan lawan Persija.
Tapi kali ini, atmosfernya terasa berbeda karena jumlah bobotoh yang hadir langsung untuk memberikan dukungan kepada para pemain Persib sangat banyak.
Baca Juga: Link Live Streaming Play-Off Degradasi Liga 2: Persiku vs Gresik United, Kamis 13 Februari 2025
Tradisi ini sebelumnya biasa dilakukan bobotoh ketika skuad Persib berlatih di Stadion Sidolig.
Pelatih Persib, Bojan Hodak, memahami kehadiran ribuan bobotoh di Stadion GBLA merupakan wujud dari tingginya ekspektasi kepada skuad Persib untuk mengalahkan Persija.
"Ya kami kedatangan suporter di 10 menit terakhir latihan," kata Bojan Hodak.
"Kami memahami bahwa untuk fans ini adalah pertandingan tahun ini, salah satu pertandingan yang paling penting di Asia Tenggara, derby terbesar di Asia Tenggara."
Baca Juga: Tiga Pemain Kunci Iran U20 yang Harus Diwaspadai Timnas Indonesia U20
"Tentu saja pemain juga sensitif dan emosional untuk menatap laga itu. Kami paham, dan kami senang karena memiliki suporter yang besar," ungkap Bojan Hodak.