MANIAK BOLA - Sebagai maniak sepak bola, suporter Indonesia dan Liga 1 dikenal sangat masif pengaruhnya di media sosial.
Bahkan, popularitas Liga 1 Indonesia mengalahkan Liga Thailand jika diukur dari jumlah followers atau pengikut di media sosial Instagram.
Padahal seperti diketahui, Liga Thailand saat ini masih menjadi liga terbaik di Asia Tenggara dan ke-8 di seluruh Asia
Liga 1 Indonesia sendiri dalam data terbaru AFC, masih menempati ranking ke-28 di seluruh Asia dan ke-6 di Asia Tenggara.
Baca Juga: Sisi Pilu Calvin Verdonk: Punya Darah Indonesia dari Sang Ayah yang Tak Pernah Kontak Dengannya
Popularitas Liga 2 Bahkan Ungguli Liga Thailand
Tak cuma Liga 1, Liga 2 Indonesia pun bahkan mengalahkan Liga Thailand dari sisi followers Instagram.
Di Liga 2 saat ini, masih banyak klub dengan basis suporter yang besar sehingga kompetisi kasta kedua Indonesia ini masih banyak diminati.
Keunggulan Liga 1 dan Liga 2 Indonesia dari kompetisi liga Asia Tenggara seperti Thailand, Australia, dan Malaysia seakan seperti anomali.
Sebab secara kualitas, perlu diakui bahwa Liga Indonesia masih tertinggal dari negara-negara di atas.
Terlepas dari hal itu, PSSI melalui Ketua Umumnya Erick Thohir, sempat memasang target Liga Indonesia jadi yang terbaik di Asia Tenggara.
“Jangan ranking enam, mesti ranking satu di Asia Tenggara dan klub-klub juga mesti mulai berkaca diri,” kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir beberapa waktu lalu.