Satu Pemain Persija Dipastikan Absen saat Hadapi Persib Akibat Terjerat Skorsing

Sabtu 08 Feb 2025, 22:32 WIB
Carlos Eduardo dipastikan absen di laga klasik dan sarat gengsi, Persija vs Persib pada pekan 23 Liga 1 2024-25. (Sumber: Media Officer Persija)

Carlos Eduardo dipastikan absen di laga klasik dan sarat gengsi, Persija vs Persib pada pekan 23 Liga 1 2024-25. (Sumber: Media Officer Persija)

Wasit kemudian meniup peluit tanda pelanggaran dan memberikan penalti kepada Dewa United.

Tapi Rizky Ridho cukup beruntung karena wasit Erfan Efendi tidak memberinya kartu kuning.

Padahal Rizky Ridho melakukan pelanggaran dalam situasi Ricky Kambuaya memiliki peluang mencetak gol.

Rizky Ridho melakoni pertandingan bersama Persija di laga kontra Dewa United dalam posisi terancam sanksi larangan satu kali bermain.

Sebab, bek andalan Timnas Indonesia itu, sudah mengantongi tiga kartu kuning.

Berdasarkan Regulasi Liga 1 musim ini, pemain yang memperoleh empat kartu kuning pertama harus menjalani hukuman larangan satu kali bertanding di laga berikutnya.

Persija Berpotensi Ditinggalkan Persib

Tapi Rizky Ridho berhasil melewati laga kontra Dewa United tanpa hukuman kartu kuning.

Selain Rizky Ridho, pemain Persija yang terancam hukuman larangan bermain karena akumulasi kartu kuning adalah Maciej Gajos.

Tapi seperti Rizky Ridho, pemain Polandia itu, juga melewati laga tanpa hukuman kartu kuning.

Baca Juga: Hadapi PSIS di Stadion yang Kosong, Persib Diuntungkan?

Itu setelah pelatih Persija, Carlos Pena menarik keluar Maciej Gajos pada pertengahan babak kedua.

Persija akhirnya harus mengakui keunggulan Dewa United dengan skor 2-1 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu, 8 Februari 2025.

Berita Terkait

News Update