MANIAK BOLA - Liga 1 Indonesia pekan ke-22 akan menyuguhkan laga super bigmatch antara Dewa United kontra Persija Jakarta, hari ini Sabtu 8 Februari 2025.
Laga yang akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, tersebut dipastikan bakal mengubah peta persaingan di posisi 4 besar klasemen Liga 1.
Dewa United yang kini berada di urutan keempat, kini hanya berjarak dua angka dari Persija di posisi kedua.
Artinya, jika Alex Martins cs bisa mengalahkan Macan Kemayoran malam ini, maka mereka akan melejit ke posisi kedua.
Baca Juga: Hadapi PSIS di Stadion yang Kosong, Persib Diuntungkan?
Terlebih, sang peringkat ketiga, Persebaya Surabaya, menelan kekalahan dari tim juru kunci, Persis Solo, Jumat 7 Februari 2025.
Zona Degradasi Tak Kalah Seru
Selain persaingan di papan atas, zona degradasi pun berpotensi kembali mengalami perubahan peringkat.
Persis yang berhasil menuai kemenangan penting, telah berhasil keluar dari posisi buncit dan naik ke urutan 16 untuk sementara,
Namun, pasukan Laskar Sambernyawa berpotensi kembali menjadi juru kunci jika Semen Padang dan Madura United meraih poin sempurna malam ini.
Semen Padang yang kini sama-sama mengoleksi poin 17 (peringkay 17), akan bertandang ke markas sesami klub papan bawah, Barito Putera.
Barito sendiri (peringkat 15) hanya unggul dua angka dari Persis dan Semen Padang, jika Laskar Antasari kalah maka mereka akan tergusur ke zona degradasi.