MANIAK BOLA - Bali United akan bertandang ke markas Arema FC dalam lanjutan pekan ke 21 BRI Liga 1.
Laga tersebut akan digelar di stadion Soepriadi, Blitar, Jawa Timur pada senin tinggal Februari 2025 pukul 15.30 WIB.
Serdadu tridatu datang pada laga ini dengan penuh kepercayaan diri tinggi karena memiliki hasil baik dalam dua laga sebelumnya.
Irfan Jaya dan kawan-kawan sangat yakin mampu untuk mengalahkan tuan rumah Singo Edan serta berhasil membawa pulang 3 poin kembali ke Bali.
Baca Juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, Senin (3/2), Arema FC Bawa Misi Kebangkitan vs Bali United
Meski Arema FC akan tampil di depan para pendukung setianya yaitu Aremania namun performa tim sedang tidak dalam kondisi terbaik.
Anak asuh dari Ze Gomez mengalami kekalahan sebanyak tiga kali secara beruntun dalam beberapa pekan terakhir di Liga 1.
Bahkan terakhir kali mereka mendapatkan kemenangan yakni pada Desember 2024 silam saat menghadapi Semen Padang.
Setelah itu Singo Edan harus takluk tatkala berjumpa dengan di Bali United dengan skor 0-2.
Baca Juga: Terciduk Sudah Unfollow Shin Tae Yong, Admin IG Timnas Indonesia Kembali Dihujat
Serta harus menyerah dengan skor yang sama yakni 1-3 tatkala berjumpa dengan Borneo FC dan Persib Bandung