Hingga peluit panjang dibunyikan, Persib berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 atas PSM.
Berkat kemenangan ini, Persib kokoh di puncak klasemen Liga 1 2024-25 dengan mengoleksi 46 angka dari 21 kali bertanding.
Baca Juga: Bek Timnas Indonesia Jordi Amat Bawa Johor Darul Ta'zim Lolos ke Final Piala Malaysia
Persib unggul 8 poin atas Persebaya yang kemarin bermain imbang 1-1 kontra Persita Tangerang, dan Persija yang baru memainkan laga pekan 21 lawan PSBS Biak pada Minggu, 2 Februari 2025.
Madura United Tekuk Persis Solo
Sementara itu di pertandingan lain, Madura United berhasil mengamankan tiga poin usai mengandaskan Persis Solo di Stadion Gelora Ratu Pamelingan.
Madura United harus menunggu sampai menit 82 untuk mengakhiri deadlock lewat gol Lulinha.
Lulinha membobol gawang Persis Solo setelah memaksimalkan bola rebound tendangan penaltinya yang gagal.
Madura United melengkapi kemenangan lewat gol Youssef Ezzejjari pada menit 90+9.
Kemenangan atas Persis Solo, mengangkat posisi Madura United dari dasar klasemen Liga 1 dan menggeser Persis Solo.
Madura United menempati posisi 17 dengan mengumpulkan 16 poin, unggul dua angka dari Persis Solo.