Paul Munster terancam dipecat Persebaya. (Sumber: persebaya.id)

Liga 1

Pelatih asal Jerman dan Belanda Dirumorkan Bakal Gantikan Paul Munster jika Dipecat Persebaya

Rabu 29 Jan 2025, 22:22 WIB

MANIAK BOLA - Posisi Paul Munster di kursi pelatih Persebaya Surabaya dikabarkan tidak aman setelah rentetan hasil buruk yang diraih Bajul Ijo.

Persebaya menelan empat kekalahan beruntun. Terakhir, Bajul Ijo menyerah dengan skor telak 3-0 dari Barito Putera.

Tekanan kepada Paul Munster pun kian besar. Bahkan, Bonek Mania mulai gencar menyuarakan perubahan di kursi kepelatihan.

Pertandingan Persebaya lawan Persita Tangerang pada pekan 21 Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo pada Jumat, 31 Januari 2025, jadi penentu nasib Paul Munster.

Baca Juga: Preview dan Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs India di Laga Terakhir U20 Challenge Series

Pelatih asal Irlandia Utara itu, kabarnya diberi kesempatan terakhir di laga kontra Persita untuk membuktikan masih pantas duduk di kursi pelatih kepala.

Rumor yang berkembang, Persebaya sudah mengantongi sejumlah nama pelatih jika Paul Munster akhirnya harus dipecat.

Eks pelatih Persija Jakarta asal Jerman, Thomas Doll dan Paul Munster (Belanda) yang baru dipecat Borneo FC, kabarnya masuk daftar kandidat.

Reaksi Paul Munster

Di tengah sorotan tajam dari Bonek Mania, Paul Munster menyerukan kebangkitan Persebaya di laga kontra Persita.

Mantan pelatih Bhayangkara FC itu, berharap anak asuhnya bereaksi positif saat menghadapi Persita.

Baca Juga: Akan Ambil Sumpah WNI Bareng Ole Romeny, Tim Geypens dan Dion Markx Bisa Bela Timnas Indonesia U20 di Piala Asia?

Dia paham rentetan kekalahan cukup berdampak pada psikologis para pemain Persebaya.

"Kami harus kembali kuat. Kami tahu itu butuh mental. Anda tahu, sekali kamu dapat momentum kemenangan, kepercayaan dirimu bakal naik," kata Paul Munster dikutip dari laman LIB.

"Tetapi juga, ketika kamu gagal mencetak gol di saat krusial—misalnya ketika kamu punya peluang untuk jadi penentu kemenangan, kamu harus bisa menuntaskannya," ujarnya.

Performa Persebaya menurun drastis sejak menelan kekalahan 2-0 di kandang Bali United pada pekan 16 Liga 1.

Persebaya kembali takluk di laga berikutnya lawan PSS Sleman 3-1, dipermalukan 0-2 oleh Malut United di kandang dan dihajar Barito Putera 3-0.

Tags:
Persebaya vs Persitapersebaya hari inipaul munster dipecatLiga 1Paul MunsterPersebaya

Mohamad Taufik

Reporter

Mohamad Taufik

Editor