Hasil Pertandingan Arema FC vs Persib di Pekan 20 Liga 1 2024-25

Jumat 24 Jan 2025, 17:51 WIB
Hasil pertandingan Arema FC vs Persib Bandung di pekan ke-20 Liga 1 2024-25. (Foto: X/@Persib)

Hasil pertandingan Arema FC vs Persib Bandung di pekan ke-20 Liga 1 2024-25. (Foto: X/@Persib)

MANIAK BOLA - Berikut hasil pertandingan pekan ke-20 Liga 1 2024-25, antara Arema FC melawan Persib Bandung.

Arema FC dbuat tertunduk lesu oleh Persib dihadapan pendukungya sendiri, usai kalah dua gol tanpa balas, di Stadion Gelora Soepriadi, Blitar, Jumat 24 Januari 2025, sore ini.

Dua gol kemenangan Maung Bandung dicatatkan lewat brace dari Tyronne Del Pino (32', 67') dan gol perdana Gervane Kastaneer (83').

Berkat kemenangan tersebut membuat Maung Bandung kian kokoh di pucuk klasemen dengan mengoleksi 43 poin.

Baca Juga: Kisah Alex Pastoor: Tawaran Mengejutkan Patrick Kluivert yang Membawanya ke Timnas Indonesia

Dengan kata lain, Persib berhasil memperlebar jarak dengan Persebaya yang terpaut 6 poin, di posisi kedua.

Sementara itu, kekalahan tersebut membuat Singo Edan tertahan di peringkat ke-10 klasemen, dengan koleksi 28 poin.

Ini pun menambah rentetan hasil negatif yang ditelan anak asuh Ze Gomes, dalam tiga pertandingan terakhir.

Highlight Pertandingan

Baca Juga: Ferrari Sambut Era Baru: Hamilton dan Leclerc Bersiap untuk 2025

Kedua kesebelasan langsung tampil menekan sejak peluit panjang tanda babak pertama dibunyikan.

Bertindak sebagai tuan rumah, Arema FC langsung melancarkan serangan untuk mencari keunggulan lebih dulu.

Sejumlah peluang diciptakan oleh skuad Singo Edan di awal babak pertama, namun masih belum ada yang menemui sasaran.

Keluar dari tekanan, giliran Persib yang tampil lebih menekan dengan mengandalkan kedua sisi kiri dan kanan.

Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-20 vs Yordania Malam Ini

Namun rapatnya barisan pertahanan skuad Singo Edan membuat serangan yang dilancarkan oleh Maung Bandung termentahkan.

Sempat berkutat di lini tengah, akhirnya Maung Bandung berhasil membuka keunggulan pada menit 32.

Diawali kemelut di area kotak penalti Arema FC usai sepak pojok, Tyronne Del Pino yang lolos dari kawalan mampu menceploskan bola lewat sundulannya.

Papan skor pun berubah menjadi 0-1 untuk keunggulan tim besutan Bojan Hodak.

Baca Juga: Jadi Calon Lawan di Babak Kualifikasi Piala Dunia 2026, Pelatih Australia Heran Timnas Indonesia Ganti Shin Tae yong dengan Patrick Kluivert

Di penghujung babak pertama, Arema berhasil membalasnya lewat tandukan Charles Lokolingoy.

Berhasil mencuri bola, Julian Guevara melepaskan umpan yang mampu dituntaskan Lokolingoy menjadi gol.

Skor imbang 1-1 untuk kedua kesebelasan bertahan hingga turun minum.

Keluar dari kamar ganti, skuad Singo Edan langsung tancap gas untuk menambah gol.

Baca Juga: Dokumen Lengkap, Ole Romeny Bakal Lakukan Sumpah WNI di Inggris demi Segera Jadi Pemain Baru Timnas Indonesia

Arema sempat memiliki peluang secara beruntun lewat aksi Salim Tuhare dan Pablo Oliveira.

Sayangnya, kedua peluang tersebut masih bisa diantisipasi dengan baik oleh penjaga gawang Persib, Kevin Mendoza.

Persib mendapat tendangan bebas usai Ciro Alves dilanggar oleh Thales Lira di dekat area kotak penalti.

Maju sebagai algojo, Tyronne Del Pino mencetak brace lewat sepakan cantiknya yang mampu melewati pagar hidup Arema sekaligus Lucas Frigeri tak berdaya.

Baca Juga: Super Big Match Pekan Ini: Man City vs Chelsea, Cek Jadwal dan Info Live Streaming Resminya di Sini!

Maung Bandung pun unggul 2-1 atas Singo Edan pada menit ke-67.

Masuk menggantikan Tyronne Del Pino, Gervane Kastaneer berhasil mencetak gol perdananya sekaligus mengunci kemenangan Persib, di menit 83.

Berawal dari umpan satu dua dengan Ciro Alves, bola berhasil dituntaskan Kastaneer menjadi gol yang tak mampu digapai oleh Lucas Frigeri.

Skor 3-1 untuk kemenangan Persib atas Arema FC bertahan hingga pertandingan berakhir.

Berita Terkait

News Update