Sudah Tidak Melatih, Borneo FC Resmi Mendepak Pieter Huistra?

Rabu 15 Jan 2025, 18:52 WIB
Pieter Huistra, pelatih asal Belanda terakhir yang membesut Timnas Indonesia. (Sumber: Ligaindonesiabaru.com)

Pieter Huistra, pelatih asal Belanda terakhir yang membesut Timnas Indonesia. (Sumber: Ligaindonesiabaru.com)

Namun kabarnya, pihak Pesut Etam bakal mengumumkan secara resmi terkait isu tersebut.

Statistik Pieter Huistra di Borneo FC

Sekadar informasi, Huistra sendiri sudah mengarsiteki Borneo FC sejak tahun 2023 lalu.

Baca Juga: Jadwal dan Link Live Streaming Elche vs Atletico Madrid, Main 16 Januari 2025 Lengkap dengan Prediksi Line Up

Di musim lalu, ia berhasil membawa Pesut Etam menjuarai babak Reguler Series Liga 1 2023-24.

Namun di musim ini, penampilan skuad Pesut Etam masih terbilang belum konsisten hingga berakhirnya putaran pertama.

Tercatat, Borneo FC hanya mampu membukukan 7 kemenangan, 5 kali imbang dan 5 kali kekalahan.

Melansir dari laman transfermarkt, Pieter Huistra sudah memimpin Borneo FC dalam 72 pertandingan, sejak bergabung dari tahun 2023.

Dari 72 laga yang telah dimainkan, Huistra mampu membawa Borneo FC meraih  38 menang, 15 imbang, 19 kali kalah.

Berita Terkait
News Update